Tom Clancy's Splinter Cell Menuju ke Layar Lebar

Tak banyak film adaptasi game yang sukses di bioskop. Kini Ubisoft siap bawa Tom Clancy's Splinter Cell ke layar lebar, mampukah game ini menyusul kesuksesan Lara Croft: Tomb Raider dan Silent Hill?

Tom Clancy's Splinter Cell Menuju ke Layar Lebar

Tak banyak film adaptasi game yang sukses di layar lebar seperti Lara Croft: Tomb Raider (2001), Silent Hill (2006). Semoga saja film yang satu ini bisa sesukses gamenya.

Dari best-selling video game franchise produksi Ubisoft, Tom Clancy's Splinter Cell siap dibawa menuju ke layar lebar. Namun sampai sekarang proyek ini masih mencari studio yang tepat untuk diajak bekerjasama.

Gamenya sendiri bercerita tentang petualangan Sam Fisher, seorang agen rahasia yang ditugaskan di cabang National Security Agency yang disebut  Third Echelon. Game pertamanya dirilis pada 2002 yang lalu dengan mengambil setting waktu tahun 2004.

Dan game ini telah melahirkan beberapa sekuel termasuk yang terakhir, Tom Clancy's Spint Cell: Conviction yang dirilis tahun 2010 kemarin. Dan sekuel terbarunya, Blacklist, dijadwalkan akan rilis tahun depan.

Kira-kira siapa ya aktor yang pas untuk memerankan tokoh Sam Fisher nanti.... :)

Berikut adalah trailer Tom Clancy's Spint Cell: Conviction:

httpv://www.youtube.com/watch?v=ewF0_nDIrCc

Sumber: CommingSoon.net

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU