Ini yang Menarik dari Interaksi Iron Man dan Star-Lord di Infinity War!
Waktu Star-Lord hendak mengamuk, rasanya Tony Stark langsung mendapat kenangan buruk. Cek alasannya di sini!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pembahasan interaksi Iron Man dan Star-Lord di bawah ini jelas mengandung spoiler untuk Avengers: Infinity War.
SPOILER ALERT!!!
Interaksi Iron Man dan Star-Lord yang penulis maksud di sini bukan interaksi pertama mereka yang kocak saat pertama kali bertemu, atau komedi saat mereka mendiskusikan mereka menggunakan rencana siapa untuk menghadapi Thanos.
Momen yang penulis maksud terjadi di bagian penting Infinity War.
Para pahlawan sukses menahan Thanos. Spider-Man sudah hampir berhasil melepaskan Infinity Gauntlet dari tangan Thanos, lalu Nebula menyimpulkan kalau Gamora sudah mati di Vormir.
Star-Lord pun mengamuk dan mengacaukan rencananya sendiri.
Kalau kamu ingat, di adegan itu Iron Man yang berupaya mencegah Peter Quill untuk melakukan tindakan bodoh. Itu mungkin karena bagi Tony Stark, adegan ini mirip dengan pengalamannya sendiri.
Yep, yang penulis maksud adalah kejadian di Civil War.
Bandingkan situasinya:
-Seorang pahlawan mendapat pengungkapan tak terduga mengenai kematian orang yang mereka sayangi di saat yang salah. Tony mendapat pengungkapan soal kenyataan kematian ibunya, Star-Lord mendapat pengungkapan soal kematian Gamora.
-Si pahlawan kemudian mengamuk dan mencoba menyerang pihak yang bersalah.
-Pada akhirnya, amukan itu berujung kepada situasi yang lebih buruk.
Setidaknya untuk Tony situasi buruknya “hanya” bubarnya Avengers. Amukan Quill membuat separuh semesta, termasuk dirinya sendiri, lenyap.
Namun yang penulis tangkap juga adalah: Tony sepertinya menyesali amukannya di Civil War itu.
Dia masih menyimpan ponsel pemberian Steve Rogers, bukannya membuangnya. Ia juga hampir menghubungi Steve saat situasi sudah mendesak, sebelum Ebony Maw dan Cull Obsidian mengalihkan perhatiannya. Mungkin hanya ego yang menghalangi Tony dan Steve berbaikan lebih awal.
Karenanya, begitu Tony melihat Quill akan melakukan kesalahan yang mirip dengan dirinya dulu, ia yang pertama bereaksi untuk mencegahnya.
Pada akhirnya benar, Quill sendiri menyesali kesalahannya itu.
Apakah adegan ini kebetulan? Menurut penulis sih tidak. Ingat, Civil War dan Infinity War sama-sama digarap oleh Russo Bersaudara.
Kemungkinan besar, keduanya sengaja memasukkan detail menarik ini untuk melihat perkembangan karakter Tony dari Civil War.
Tapi gimana pendapatmu? Sampaikan di kolom komentar!
Ngomong-ngomong, uang THR dihabiskan ke mana? Belanja mainan dan komik dong di BEKRAF Game Prime 2018! Tanggal 13-15 Juli 2018, di Balai Kartini Jakarta. Kamu bisa masuk secara GRATIS jika mengunjungi bit.ly/GamePrime18DN untuk menjadi bagian dari event industri game terbesar se-Indonesia.