AFAID 2013: Membludaknya Pengunjung Di Hari Kedua!
AFAID 2013 di hari kedua semakin heboh! Ribuan pengunjung datang dan memadati JCC. Tidak hanya itu saja, para Cosplayer pun mulai beraksi! Simak liputannya berikut ini!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Melihat kondisi hari pertama yang sudah sangat ramai, saya mengira kalau event AFAID 2013 tidak akan bertambah ramai di hari kedua. Perkiraan saya ternyata salah total. Pengunjung di hari kedua semakin menggila! Pukul setengah 9 pagi antrian sudah terlihat mengular hingga ke parkiran. Belum sampai pukul 11 pagi, saya memperkirakan sudah ada ribuan pengunjung yang datang ke event AFAID 2013 ini.
Memang, di hari keduanya ini, event AFAID 2013 lebih berwarna. Banyak kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan di main stage sejak siang hari. Sejak pukul 10 pagi, sudah ada movie screening di main stage. Menariknya, film yang di putar adalah anime Puella Magi Madoka Magica The Movie yang baru pertama kali di putar di Indonesia. Film ini di bagi menjadi 2 bagian dan bagian kedua akan ditayangkan pada hari Minggu. Selain itu, ada juga appearance dari artis-artis di Anisong yang menyapa para penggemarnya di main stage. Baby Metal juga mengadakan sesi tanda tangan walaupun hanya sebentar, sepertinya karena pengunjung terlalu antusias sehingga keadaan menjadi sedikit tidak kondusif.
Memasuki siang hari, kondisi di dalam venue sangat padat. Bahkan untuk sekedar berjalan-jalan dan melihat-lihat pun cukup sulit. Di hari kedua ini juga para cosplayer mulai pada berdatangan. Beberapa datang karena di sore harinya ada kompetisi Single Cosplay. Cosplayer-cosplayer ternama seperti Angie, Clive, Kaname serta Richfield pun didaulat menjadi juri. Sempat terjadi kehebohan ketika Reika turun ke area cosplayer di lantai bawah dan meluangkan waktunya untuk berfoto bersama para fansnya.
Di malam harinya, konser I ♥ Anisong bahkan jauh lebih membludak dibandingkan dengan hari pertama. Dibuka secara apik oleh DJ Kazu dan Dempagumi.inc, penonton semakin histeris ketika fripSide naik ke atas panggung. Begitu Baby Metal naik menggantikan fripSide, Plenary Hall sudah layaknya stadion Gelora Bung Karno, bergemuruh! Sepertinya, Baby Metal memang memiliki cukup banyak fans fanatik di Indonesia. Penampilan terakhir adalah dari Kalafina yang tidak kalah seru dan heboh. Bagi kalian yang belum sempat datang, hari Minggu, 8 September 2013 akan menjadi hari penutupan AFAID 13. Pastikan kalian datang karena akan ada penampilan perdana live action dari Bima Satria Garuda! Tidak hanya itu, akan ada juga Fashion Show Marble Wonderland serta Indonesia Preliminary dari ARCC atau AFA Regional Cosplay Championship, di jamin seru!
[nggallery id=780]