Review Episode 2 Season 6 Game of Thrones - Home
Episode 2 season 6 Game of Thrones akhirnya memberi jawaban tentang pertanyaan terbesar seri ini! Penasaran? Cek saja reviewnya ini!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Episode 2 season 6 Game of Thrones akhirnya memberi jawaban tentang pertanyaan terbesar seri ini! Penasaran? Cek saja reviewnya ini!
Sinopsis
Di episode sebelumnya, Jon Snow dipastikan mati. Apakah yang akan Davos Seaworth lakukan terhadap jasad dari komandan Night's Watch itu? Apa pula yang akan ia lakukan untuk menangani ancaman dari Ser Alliser Thorne dan komplotannya?
Trailer season 6 memberi gambaran kalau Bran Stark akhirnya akan kembali, dan sepertinya memiliki peran penting dalam cerita. Tapi dia sama sekali tidak muncul dalam episode perdana kemarin. Apakah dia akan muncul kali ini?
Cersei dan Jaime tampaknya mulai merencanakan plot balas dendam untuk membalas derita bertubi-tubi yang mendera keluarga Lannister. Akankah mereka memulai aksi mereka di episode ini?
Sansa berhasil melarikan diri dari cengkeraman Ramsay Bolton. Apa yang akan Ramsay lakukan menghadapinya? Akankah dia melakukan tindakan drastis yang berbahaya? Sementara itu di Braavos, Arya masih berjuang dengan pengelihatannya yang lenyap. Akankah gadis ini mengalami kemajuan berarti? Lalu, apa yang akan Tyrion lakukan menghadapi hilangnya Daenerys?
Kembalinya Harapan
Serial HBO yang satu ini memang terkenal dengan nuansanya yang kelam dan karakter-karakter yang bisa mati kapan saja, tak peduli betapa populer mereka. Tentunya, tak ada yang salah dengan itu. Namun setelah melewati musim kelima yang begitu kelam dan penuh darah, ingin rasanya memperoleh sedikit cahaya agar tak terlalu depresi dalam mengikuti pergolakan kekuasaan di Westeros.
Kalau kamu juga berharap begitu, maka episode 2 Season 6 Game of Thrones ini secara tak terduga akan memberikannya untukmu. Detil pastinya tidak bisa dibocorkan di sini. Kamu harus membaca bagian spoiler yang dipisah ke halaman dua untuk membaca pembahasan penuhnya. Yang jelas, akhirnya kamu akan merasa seri ini memiliki protagonis sejati.
Jangan salah, itu bukan berarti episode ini damai dan penuh kepahlawanan. Sama sekali tidak. Ada beberapa karakter yang mati di sini, beberapa di antaranya dengan sangat-sangat sadis.
[read_more id="250818"]
Ramsay Bolton adalah karakter yang di novel maupun di film terasa seperti upaya penulis untuk menciptakan pengganti Joffrey. Kesadisan yang ia sajikan selalu terasa begitu berlebihan, dan kali ini pun tak terkecuali. Kamu bisa jijik sendiri melihat kebejadan Ramsay tak memiliki batas.
Sebenarnya, kejahatan berlebihan ini juga membuat sosok Ramsay semakin mendekati taraf penjahat kartun. Antara itu, atau penjahat sinetron yang diizinkan membunuh oleh pihak stasiun TV. Tinggal tambahkan dia kumis dan topi tinggi, tiba-tiba Ramsay pun menjadi penjahat dari kartun 70an. Bahkan Joffrey pun sempat terasa lebih oke dari dia.
Kematian yang terjadi melibatkan dua tokoh penting, dan mereka tewas dengan sama mengejutkannya seperti yang terjadi pekan lalu. Terlalu mengejutkan malah. Semakin lama, semakin terasa HBO ingin mempercepat alur plot dengan membuang karakter yang tak mereka rencanakan untuk digunakan.
Langkah HBO ini memang membawa Game of Thrones menjadi lebih tak bisa diduga. Namun itu juga membuat serial ini, hingga episode 2 season 6 Game of Thrones, terasa seperti fan fiction standar. Untungnya... harapan yang ditabur HBO di episode ini begitu hebat, hingga fan pasti akan tetap mengikutinya.
Untuk membaca pembahasan mengenai harapan yang disebut-sebut ini, kamu harus melihat halaman kedua. Tapi hati-hati, itu adalah halaman spoiler.
SPOILER ALERT!!
[read_more id="250903"]
Sekelam apapun sebuah kisah, sudah merupakan hal yang lumrah bagi mayoritas penonton untuk mengharapkan akhir yang baik. Itu sangat manusiawi. Nah, sejak musim perdana, keluarga Stark seakan ditempatkan sebagai pahlawan Game of Thrones. Namun mereka ditimpa kemalangan bertubi-tubi, hingga klan besar itu pun hancur berantakan. Yang bertahan hidup justru hidup menderita, seperti yang terjadi kepada Sansa dan Arya.
Episode 2 season 6 Game of Thrones seakan menunjukkan kalau keluarga Stark, akhirnya, akan bangkit lagi. Sementara Arya terus menjalani pelatihan tidak jelasnya di Braavos, Sansa Stark akhirnya lolos dari cengkeraman Ramsay dan memperoleh sekutu kuat: Brienne. Sekarang, dia sedang menuju Castle Black.
Di Castle Black, Jon Snow sang komandan Night's Watch berhasil bangkit lagi. Ini adalah sesuatu yang tak diduga, bahkan oleh Melissandre yang menghidupkannya. Jadi Sansa pun dapat bertemu lagi dengan saudara tirinya. Itu adalah perkembangan luar biasa, karena Jon pasti akan mau membantu Sansa menghadapi Ramsay... yang tengah berencana menyerang Castle Black.
Untuk sekarang, abaikan dulu ancaman ekstra dari White Walker di utara. Sejauh ini keluarga Stark seakan sudah dipersiapkan untuk menjadi X-Mennya Westeros. Jon Snow bangkit lagi dari kematian, Bran memiliki visi yang bisa melintasi masa, Arya dididik menjadi Daredevil, sementara Sansa... uh... kepribadiannya berhasil menjadi sedikit lebih kuat.
Bisa jadi, musim keenam Game of Thrones tidak akan sekelam sebelumnya. Bisa jadi inilah kesempatan bagi para pahlawan sejati serial ini untuk memperoleh perkembangan positif dalam kisah mereka. Sudah saatnya juga untuk benih-benih plot mereka kembali bertemu, dimulai dari Jon dan Sansa, mungkin akan dilanjutkan pula dengan Bran dan Arya. Setelah itu, akhirnya para pahlawan bisa menang.
Kalau mereka tak dihancurkan White Walker dulu, tentu saja.
Masih belum jelas bagaimana Arya bisa kembali bergabung dengan saudara-saudarinya. Namun Bran bisa jadi juga akan terkait dengan Jon Snow. Posisinya saat ini lebih dekat ke Castle Black dibanding Arya. Dan visi yang dilihatnya... kemungkinan akan menyingkap masa lalu Jon, yang bisa membawa perkembangan menarik lain.
Karena ini adalah halaman spoiler, begini: sejak bukunya dulu, Jon Snow diisukan adalah anak Lyanna Stark, wanita yang muncul dalam visi Bran pekan ini. Ayahnya pun bukan macam-macam: Raegar Targeryen. Bila Bran mengungkap Jon adalah anak Raegar dan Lyanna, maka akan terjadi sesuatu yang besar. Jon akan memiliki klaim terhadap Iron Throne, dan dia berpotensi menjadi penguasa Westeros.
Akankah itu terjadi? Ataukah episode 2 season 6 Game of Thrones ini hanya untuk PHP khas HBO? Kita lihat saja kelanjutannya. Tapi sambil menunggu, kamu bisa melihat dulu preview untuk episode 3 di bawah ini.
[youtube_embed id="y685gVGRQ98"]