Harusnya Ikut Infinity War? Ini 6 Cara Ant-Man Bisa Merepotkan Thanos!
Kalau saja Ant-Man ikut Infinity War, mungkin perang ini hasilnya bakal berbeda...
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Thanos adalah penjahat terkuat di Marvel Cinematic Universe. Dia memiliki kekuatan fisik dan durabilitas Hulk, didukung pula dengan otak level genius dan teknik bertarung yang luar biasa. Sudah begitu dia menggunakan Infinity Stone pula.
Di film Infinity War, Thanos dapat menghadai kekuatan Hulkbuster, persenjataan Iron Man, bahkan sihir Doctor Strange. Tak diragukan lagi, bahkan tanpa Infinity Gauntlet pun Thanos akan sulit dihentikan.
Penulis merasa untuk menundukkan Thanos justru dibutuhkan sosok yang dapat memberi serangan kejutan. Nah, Ant-Man bisa merepotkan Thanos bila diberi kesempatan.
Dengan cara apa saja Ant-Man bisa merepotkan Thanos? Ini beberapa di antaranya!
...cuma tentu saja, pembahasan ini jelas mengandung spoiler. Jadi hati-hati buat yang masih juga belum nonton Infinity War.
SPOILER ALERT!!!
Salah satu cara termudah Ant-Man bisa merepotkan Thanos adalah menggunakan wujud Giant-Mannya.
Wujud yang satu ini membuat tubuh Scott Lang menjadi lebih tangguh dari seharusnya. Tim Iron Man saja harus bersatu agar bisa menjatuhkan Giant-Man.
Kalau sendirian saja, Giant-Man mungkin kurang berguna. Tapi bila dibantu oleh yang lain, Giant-Man rasanya bisa jadi aset untuk mendesak Thanos.
Masih ingat Disk Partikel Pym? Senjata Scott Lang ini dapat mengecilkan atau membesarkan obyek yang ditargetnya.
Infinity Stone dengan Reality Gem mungkin dapat dengan mudah mengatasi efek disk ini, namun bila digunakan dengan tepat waktu, Thanos bisa kaget karena Infinity Gauntlet menjadi terlalu besar untuk dipasang ke tangannya, atau dirinya jadi terlalu kecil untuk memakai Infinity Gauntlet.
Nah, saat Thanos kaget ini, para pahlawan pun bisa secepatnya memanfaatkan situasi untuk merebut sarung lengan sakti itu.
Kalau saja Ant-Man ikut dalam Pertempuran Titan, pemanfaatkan Disk Partikel bisa membuat segala masalah dengan Peter Quill tidak perlu terjadi.
Cara lain Ant-Man bisa merepotkan Thanos dapat kamu cek di halaman kedua!
Thanos versi Infinity Wars tampaknya tidak memiliki kesadaran kosmik terhadap ruang dan waktu sehebat di komik.
Di komik, Thanos harus menumpulkan kesadaran kosmik ini untuk memberi kesempatan para pahlawan menang. Ia tampaknya tidak pernah melakukan hal seperti itu di filmnya.
Namun di akhir ia tetap dapat dikejutkan oleh Stormbreaker Thor, dan nyaris mati.
Ini membuktikan kalau dengan semua Infinity Stone pun Thanos tidak maha mengetahui. Ia masih bisa dikejutkan.
Dia memang dapat mengatasi semua musuh yang menyerangnya, namun bagaimana kalau Ant-Man mengecil hingga tak terlihat, lalu masuk ke jaringan tubuh sang Mad Titan? Mungkin masuk ke kepala Thanos lalu menginjak otak makhluk ungu ini untuk menciptakan stroke?
Toh, kebetulan Thanos menanggalan armor-nya setelah dia memiliki dua Infinity Stone. Banyak celah yang bisa dimanfaatkan Scott Lang untuk menjahili Thanos.
Vision adalah pihak yang paling diburu oleh Black Order dan Thanos sendiri di Pertempuran Wakanda. Ini karena dialah pemilik Mind Stone.
Pada akhirnya, upaya mencabut Mind Stone dari kepala Thanos gagal karena operasinya diganggu Corvus Glaive.
Hanya saja, bayangkan kalau Ant-Man ada di Wakanda saat itu. Dia mungkin bisa mendadak mengecilkan dirinya, Shuri, dan Vision. Mereka jadi bisa bersembunyi, melakukan aktivitas dalam bentuk mikroskopik, sementara Corvus Glaive kebingungan.
Bahkan bisa saja Ant-Man sekalian mengecilkan gedung tempat Vision dioperasi, agar dia bisa membawanya pergi ke tempat aman saat Wakanda diserang.
Antara itu atau saat Thanos datang, Ant-Man dapat mengecilkan Vision dan membawanya melarikan diri.
Thanos mungkin akan menemukannya, namun rasanya upaya ini akan memberi waktu hingga Thor bisa datang sebelum Infinity Gauntlet lengkap.
Cara lain Ant-Man bisa merepotkan Thanos dapat kamu cek di halaman ketiga!
Ant-Man bisa membesarkan semut dengan Partikel Pym.
Ia lalu bisa mengendalikan semut dengan helm khusus yang diberikan oleh Hank Pym.
Kalau Ant-Man bisa membesarkan semut untuk Pertempuran Wakanda, tiba-tiba para Avengers dan prajurit Wakanda pun mendapat sekutu yang luar biasa untuk menghadapi Black Order dan pasukan Outrider.
Lalu... ya... mengingat Thanos pernah kalah dari Squirrel Girl dan tupai-tupainya, mungkin pasukan semut ini pun bisa memberi kejutan tak terduga untuk sang Mad Titan.
Tony Stark, salah satu otak paling genius di Bumi, harus pergi ke luar planet di awal Infinity War untuk menyelamatkan Doctor Strange.
Masih ada Shuri dan Bruce Banner memang, tapi kalau saja ada satu orang cerdas lagi, mungkin urusan dengan Vision bisa selesai lebih cepat.
Penulis pun merasa Scott Lang bisa saja merekomendasikan untuk mengajak serta Hank Pym dan Hope van Dyne untuk bantuan ekstra.
Hope dan kostum Wasp-nya dapat membantu bertempur, sementara Hank dengan kecerdasan dan kreatifitasnya bisa memberi bantuan tak terduga. (Bukti kreatifitas Hank? Dia mengecilkan TANK untuk digunakan di saat darurat!).
Nah, itulah enam cara Ant-Man bisa merepotkan Thanos.
Kalau saja Ant-Man ikut Infinity War, terutama kalau dia terlibat Pertempuran Titan (di mana Infinity Stone Thanos masih belum lengkap), dia bisa menjadi bantuan tak terduga. Sayang dia ketinggalan perang.
Kalau Ant-Man selamat dari jentikkan Thanos, dia benar-benar bisa jadi pemain penting di Avengers 4 nih.
Gimana pendapatmu? Sampaikan di kolom komentar!