Cerita Bergabungnya Anggota Akatsuki, Ternyata Beda-Beda!

Bagaimana Kakuzu, Sasori, Orochimaru, Hidan, dan anggota lainnya bergabung ke Akatsuki?

Cerita Akatsuki memang selalu menarik untuk diangkat, terutama kisah setiap anggotanya yang unik dan berbeda dengan Ninja kebanyakan lainnya di dunia anime dan manga Naruto.

Namun sayangnya, hanya beberapa anggota Akatsuki saja yang diperlihatkan proses bergabungnya mereka dengan organisasi Akatsuki, dan mungkin ada beberapa dari kamu yang masih belum mengetahuinya.

Sebelum kita melihat cerita Akatsuki dan para anggotanya, terlebih dahulu penulis ingin menyarankan sebuah game bertemakan Naruto yang sangat cocok untuk kamu semua, yaitu Shinobi Legend!

Cerita Bergabungnya Anggota Akatsuki, Ternyata Beda-Beda!

Dalam game Shinobi Legend, kita akan mendapatkan fitur-fitur seru dan menarik, yaitu kita bisa mengumpulkan para Ninja dari dunia Naruto, dan meningkatkan skill serta kemampuan mereka.

Setelah Ninja di tim milikmu sudah hebat, kamu bisa bertarung melawan tim Ninja pemain lain di Arena, dan tentunya kamu harus membuktikan dirimu sebagai pemain yang hebat, jangan sampai diremehkan oleh orang lain! Langsung buktikan dirimu! Download sekarang, gratis!

Kembali ke cerita Akatsuki. Kira-kira dari semua anggota Akatsuki, cerita siapa yang paling ingin kamu baca kisah bergabungnya dia ke Akatsuki? Kalau begitu langsung saja cek cerita Akatsuki ketika anggotanya bergabung di bawah ini!

Cerita Bergabungnya Anggota Akatsuki, Ternyata Beda-Beda!

Nagato, bersama dengan Yahiko dan Konan adalah tiga founder atau pendiri kelompok Akatsuki, dan dari mereka lah cerita Akatsuki dimulai.

Yahiko, Nagato, dan Konan membentuk kelompok Akatsuki saat Perang Dunia Ninja Ketiga. Tujuan mereka membentuk Akatsuki karena ingin menjadikan desa Amegakure mereka menjadi damai. Kebetulan peperangan lima desa besar sering terjadi di Amegakure, meskipun mereka tidak ikut campur, dan banyak yang mati sia-sia.

Awalnya tujuan Akatsuki memang baik, namun semua berubah sejak Hanzo, Danzo, dan Tobi mulai tertarik dengan kelompok Akatsuki.

Jika Hanzo dan Danzo ingin menyingkirkan Akatsuki, berbeda dengan Tobi yang ingin memanfaatkan mereka. Awalnya Tobi mengakus ebagai Madara, dan menawarkan bantuan. Yahiko tidak mau, karena dia merasa ada yang salah dengan Tobi, berbeda dengan Nagato yang sepertinya lebih mudah dipengaruhi.

Meskipun terpengaruhi, namun Nagato dan Konan menuruti keinginan Yahiko untuk tidak bekerja sama dengan Tobi. Singkat cerita, Hanzo memiliki tujuan jahat. Dia tadinya ingin menawarkan bantuan dan jalur damai untuk Akatsuki, yang pasti berpengaruh juga dengan desa Amegakure.

Di lokasi pertemuan, justru mereka dijebak. Konan dijadikan sandera, dan Yahiko dipaksa untuk bunuh diri. Di sini, Yahiko mati, dan Nagato marah bukan main. Dia akhirnya menggunakan mata Rinnegan miliknya untuk mengeluarkan Gedo Mazou dan membantai semua anggota Hanzo.

Tobi sendiri juga jahat. Anggota Akatsuki lainnya yang mengetahui kebusukan Hanzo, lalu ingin mendatangi Nagato, Yahiko dan Konan justru dibunuh oleh Tobi, agar tak ada yang bisa membantu, sehingga Nagato membangkitkan kekuatannya dan benci dengan dunia.

Sejak saat ini, Nagato menjadi kurus dan hidup menggunakan Pain, akhirnya kelompok Akatsuki jahat lahir dan digawangi oleh Pain, Konan, dan Zetsu. Tobi tidak menganggap dirinya bagian dari Akatsuki, karena dia harus mengerjakan sesuatu di balik layar.


Baru sang penemu dari Akatsuki, masih ada anggota lain! Cek halaman selanjutnya untuk cerita Akatsuki yang lain!

Cerita Bergabungnya Anggota Akatsuki, Ternyata Beda-Beda!

Setelah Pain, Konan dan Zetsu menjadi anggota resmi, Tobi ingin mengumpulkan setidaknya 10 anggota Akatsuki sebelum mereka melancarkan rencana mereka, yaitu "perdamaian" dunia.

Tobi sudah menemukan tiga kandidat, dan salah satunya adalah Kakuzu. Kakuzu adalah anggota tertua dari semua anggota Akatsuki, karena dia sudah hidup sejak era Hashirama.

Saat itu, Kakuzu adalah Ninja pelarian yang berpindah-pindah dan tidak segan membunuh seseorang untuk mendapatkan uang. Dia belum terikat pada suatu organisasi atau aliansi tertentu.

Zetsu memandu Pain sampai ke lokasi Kakuzu. Tentu saja, saat diajak bergabung, Kakuzu menolak, karena Akatsuki tak memiliki reputasi, dan dia tidak tertarik selain dengan uang.

Akhirnya pertarungan Pain melawan Kakuzu terjadi, tentu yang keluar sebagai pemenang adalah Pain. Pain menawarkan sebuah tempat untuk Kakuzu, tempat di mana kebadiannya bisa berguna, dan dia bisa menangkap buronan demi uang. Akhirnya Kakuzu bergabung dengan Akatsuki.

Cerita Bergabungnya Anggota Akatsuki, Ternyata Beda-Beda!

Berikutnya adalah Sasori, dan yang mengajaknya bergabung adalah Konan. Sasori masuk ke daftar Tobi karena dia Ninja gila dari Sunagakure yang bahkan bisa membunuh Kazekage Ketiga, dan menggunakan tubuhnya sebagai Kugutsu.

Konan bertemu dengan Sasori setelah dia membantai satu desa sendirian. Seperti Kakuzu, Sasori menolak ajakan Konan, karena menurutnya, siapa Akatsuki sampai berani mengundang Sasori yang hebat? Pertarungan akhirnya kembali terjadi, dna tentu dimenangkan oleh Konan.

Setiap anggota memiliki motivasinya sendiri, termasuk Sasori. Satu hal yang membuat Sasori tertarik bergabung dengan Akatsuki karena ingin menunjukan seninya. Selain itu, dia ingin melihat segila dan seaneh apa anggota Akatsuki lainnya.

Cerita Bergabungnya Anggota Akatsuki, Ternyata Beda-Beda!

Itachi ada dalam kondisi khusus, dan orang yang mengajaknya adalah Tobi langsung. Tobi masuk ke dalam konflik internal Konoha dan Uchiha yang memang memanas, dan Tobi membuatnya menjadi lebih panas.

Setelah Itachi membulatkan tekad untuk membantai keluarganya, demi menghindari konflik perang saudara, di sini lah Tobi muncul. Itachi sudah merasa bahwa Tobi berbahaya, dan bisa membunuh adiknya serta menghancurkan desa.

Tobi yang mengaku sebagai Madara juga ingin membalas dendam pada Uchiha yang katanya melupakan dan mengabaikan ajarannya. Kesepakatan terjadi, Tobi membantu Itachi membantai Uchiha, dan akan bergabung dengan Akatsuki, asalkan Tobi tidak menyentuh Sasuke dan juga Konoha.


Wah Akatsuki sudah mulai ramai, namun masih kurang anggota nih! Siapa berikutnya? Cek halaman selnajutnya untuk cerita Akatsuki dan anggotanya yang lain!

Cerita Bergabungnya Anggota Akatsuki, Ternyata Beda-Beda!

Orochimaru awalnya adalah musuh bagi Akatsuki. Dia memata-matai dan bahkan mencuri data dari Akatsuki. Konsekuensinya, tentu hukman mati.

Pain dan Sasori turun langsung untuk membunuh Orochimaru, dna Orochimaru akhirnya bertarung melawan Sasori dan Kugutsu Kazekage Ketiga. Kemenangan ada di tangan Sasori, namun ternyata Orochimaru tidak bertarung dengan serius.

Dia menyerang Pain, karena tertarik dengan Rinnegan, namun Pain melemparnya jauh menggunakan Shinra Tensei. Orochimaru semakin tertarik, dan justru menawarkan diri untuk bergabung. Dia sudah tidka sabar untuk bergabung, karena di Akatsuki ada Itachi, dan Pain.

Sasori sempat marah dengan Pain karena mengijinkan Orochimaru bergabung, namun sepertinya bisa lebih baik di pikiran Nagato, karena Orochimaru kuat, dan bisa berguna. Selain itu dia memiliki rahasia Akatsuki, jika dia musuh yang sulit, kenapa tidak dijadikan teman?

Cerita Bergabungnya Anggota Akatsuki, Ternyata Beda-Beda!

Cerita Akatsuki berlanjut, dan kali ini datang dari Kirigakure, yaitu Kisame. Kisame adalah seorang Ninja yang suka bertarung dan membunuh. Dia bahkan membunuh Fuguki yang memberikan informasi desa pada desa lain, dan mengambil Samehada. Di sini lah Tobi yang memang sudah mengincarnya muncul.

Tobi yang mengaku Madara, mengendalikan Yagura sang Mizukage. Dia memperlihatkan mata Sharinggan pada Kisame, bahkan berani menunjukan wajahnya kepada Kisame.

Awalnya Kisame agak meremehkan rencana Tobi untuk membuat perdamaian murni di seluruh dunia. Namun karena pandangan hidup Kisame mulai berubah, dia akhirnya bergabung, dan ingin melihat suksesnya tujuan ini di masa depan.


Dua anggota Akatsuki lagi nih, dan mereka adalah Deidara dan Hidan! Penasaran dengan cara bergabungnya Hidan? Cek halaman selanjutnya untuk cerita Akatsuki berikutnya!

Cerita Bergabungnya Anggota Akatsuki, Ternyata Beda-Beda!

Tobi merasa Akatsuki sudah semakin kuat, namun jika cerita Akatsuki berlanjut, maka masih ada anggota yang bergabung lainnya, dan kali ini adalah Deidara.

Deidara dipilih oleh Tobi karena tentu saja dia Ninja yang kuat dan juga pengacau. Deidara terkenal sebagai pengkhianat dari Iwagakure, karena saat dia pergi, dia meledakan sebagian desa Iwagakure.

Anggota yang bertugas untuk mengundang Deidara adalah Sasori, Kisame, dan Itachi. Saat itu, sistem satu tim berisi dua orang belum digunakan oleh Akatsuki karena jumlah mereka masih kurang.

Deidara juga awalnya tidak mau bergabung, dan beralasan untuk apa menyia-nyiakan seni miliknya di kelompok Akatsuki ini? Akhirnya Itachi membuat kesepakatan. Coba tunjukan "Seni" miliknya dan bertarung, jika Itachi menang, maka dia harus bergabung ke Akatsuki.

Tentu Deidara menerima ajakan ini, dna pertarungan terjadi. Ternyata Itachi bisa mengalahkan Deidara dengan mudah, karena sejak awal, Deidara sudah masuk ke Genjutsu milik Itachi.

Deidara akhirnya bergabung, dan menganggap Itachi penuh dengan seni. Dia juga bertujuan untuk mengalahkan Itachi dan kemampuan matanya.

Cerita Bergabungnya Anggota Akatsuki, Ternyata Beda-Beda!

Cerita Akatsuki sampai ke anggota terakhir, yaitu Hidan. Tobi lagi-lagi orang yang mencari anggota, dan tentu menyuruh anggota lainnya untuk mengundang Hidan.

Saat itu Hidan terkenal sebagai Ninja gila dari Yugakure karena membunuh beberapa kerabatnya, dan mengikuti ajaran Jashin. Karena aliran ini, Hidan dikenal menjadi Ninja abadi yang tak bisa mati, sehingga Tobi tertarik.

Anggota yang turun untuk merekrutnya adalah Kakuzu dan Orochimaru. Di sini Hidan kalah namun tidak mati, tentu saja karena dia abadi. Hidan masih menolak ajakan ini, sampai akhirnya Orochimaru memberikan perjanjian.

Jika tidak bergabung dengan Akatsuki, maka dia akan sulit melakukan ritual ajaran Jashin, karena akan dikejar oleh 5 desa besar. Namun jika bergabung dengan Akatsuki, maka dia memiliki perlindungan. Tertarik, akhirnya Hidan bergabung dengan Akatsuki.


Semua anggota Akatsuki yang sesuai dengan kriteria Tobi terkumpul. Akhirnya cerita Akatsukiuntuk mencari uang, menjadi Ninja bayaran, dan menangkap para Biju dimulai. Bagaimana menurutmu dengan cerita Akatsukid an proses bergabungnya setiap anggota? Tulis pendapatmu di kolom komentar, dan jangan lupa bagikan ke teman-temanmu, ya.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU