Menunggu 20 Tahun Lamanya, Akhirnya Sadako Yamamura Punya Filmnya Sendiri!

Apakah kutukan Sadako tersebut beneran ada di Youtube?

Setelah sukses dengan kemunculan novel horror Jepang dengan judul Ring pada tahun 1991 serta film adaptasinya pada 2002 dengan judul The Ring. Sadako Yamamura selaku karakter antagonis yang ada di Ring dibuatkan film terbarunya.

Terlebih lagi film Sadako ini dibuatkan versi 3D lho! Jangan harap kamu yang memiliki jiwa lemah bisa bertahan untuk menonton film horror tersebut.

Film ini sendiri di directed langsung oleh Suzuki Koji selaku pencipta novel Ring dan orang yang berhasil membuat kuntilanak versi Jepang ini menjadi populer di seluruh dunia.

Seperti yang di katakan pada realsound bahwa film ini menjadi yang terakhir mendapat arahan dari Suzuki. Setelah menunggu 20 tahun lamanya, film franchise The Ring ini sepertinya akan berakhir di sini.

Cerita film ini sendiri tentang seorang psychology perempuan yang memiliki kaitan dengan kecelakaan Yusuke Ishida dan mencoba untuk memperbaiki efek dari insiden tersebut.

Menunggu 20 Tahun Lamanya, Akhirnya Sadako Yamamura Punya Filmnya Sendiri! Sumber: twitter.com[/caption]

Lalu adik dari psychology yang seorang Youtuber tersebut mencoba untuk membangkitkan kembali Sadako lewat kutukan terkenalnya. Tampaknya orang-orang Jepang suka mencari perkara.

Para aktor yang bermain di film Sadako ini juga cukup memiliki bakat akting yang sudah tidak di ragukan lagi. Takashi Tsukamoto, Kazuya Shimizu, Himeka Himejima, Mayu Akigawa, Ri Kiriyama, Tomoakage dan Yuki Ishida.

Menunggu 20 Tahun Lamanya, Akhirnya Sadako Yamamura Punya Filmnya Sendiri! Sumber: twitter.com[/caption]

Sebelumnya di film franchise Sadako vs Kayako sendiri sudah mendapat banyak kesuksesan yang besar, meskipun tampaknya Sadako bermain di rumah Kayako dan akhirnya bertengkar.

Nampaknya di film ini nanti, kekuatan serta cara bagaimana Sadako bisa muncul tidak lagi harus lewat layar televisi. Dengan adanya jaringan internet, kuntilanak Jepang bisa keluar lewat layar smartphone orang yang terkutuk tersebut.

Film ini sendiri dijanjikan akan tayang di Jepang pada tanggal 24 Mei 2019 dan kemungkinan muncul di Indonesia bisa 2 atau 3 bulan setelahnya.


Jadi menurut kamu bagaimana dengan munculnya film horror Jepang yang sudah melegenda tersebut? Selalu update informasi tentang film terbaru di sini dan berikan komentar kalian di kolom bawah ini.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU