Tales of Graces f Remastered Tersedia Sekarang untuk PC dan Konsol
17 Januari ini, game-nya sudah rilis di konsol juga
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pada 16 Januari 2025, Bandai Namco Entertainment Asia mengumumkan kalau Tales of Graces f Remastered tersedia di konsol.
Hari ini, game tersebut juga tersedia di PC.
Simak kabarnya berikut!
1. Tersedia di konsol apa saja?
Tales of Graces f Remastered pertama tersedia untuk PlayStation®5, PlayStation®4, Nintendo Switch™, Xbox Series X|S, Xbox One pada tanggal 16 Januari.
Lalu 17 Januari ini game-nya tersedia di PC via Steam®.
Jadi yap, Tales of Graces f Remastered sudah tersedia resmi di semua platform targetnya hari ini.
Baca Juga: Impresi Pertama Synduality Echo of Ada Network Test, Mecha Survival!
2. Trailer peluncuran
Seperti yang biasa terjadi jika ada game rilis, Tales of Graces f Remastered peluncurannya dirayakan dengan launch trailer.
Simak trailer di atas untuk melihat cerita Asbel, Sophie, Richard, dan perasaan dari sahabat-sahabat mereka.
3. Gambaran soal Tales of Graces f Remastered
Cerita Tales of Graces f Remastered berlatar di Ephinea, sebuah planet yang diberkahi dengan tumbuhan yang melimpah. Dunia ini diperintah oleh tiga negara besar yang didukung oleh kekuatan yang disebut Eres. Protagonisnya, Asbel, memberikan nama "Sophie" kepada seorang gadis yang ditemuinya di taman bunga, yang tidak memiliki ingatan tentang dirinya. Bersama Pangeran Richard, ketiganya mengucapkan sumpah persahabatan. Seiring berjalannya waktu, Asbel dan teman-temannya, yang kini telah tumbuh menjadi pemuda dewasa, bertekad untuk berjuang demi nasib dunia, demi sumpah yang mereka ucapkan pada hari itu, dan demi apa yang harus mereka lindungi.
"Aku akan menyerahkan diriku sepenuhnya."
Dalam versi remastered ini juga disertakan bab selanjutnya dari cerita utama, "Genealogi Masa Depan." Pedang yang berkilauan kini kembali membuka masa depan.
Tentu saja versi remastered ini juga menambahkan fitur QOL (quality of life) seperti display tujuan, kemampuan skip event, encounter switch di cerita utama, hingga tersedia 80 jenis DLC dari versi orisinal. DLC yang tidak dimasukkan adalah yang berisi item berlisensi.
Nah itu kabar soal Tales of Graces f Remastered. Gimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar!
Baca Juga: Ini 5 Hal Menarik dari Game Elden Ring: Nightreign! Baru Diumumkan