6 Kekuatan Dahsyat Aro Aro no Mi Gunko di One Piece! Fleksibel

Aro Aro no Mi ini fungsinya banyak lho

aro aro no mi gunko one piece.jpg

Satu yang sudah terasa saat ini di One Piece adalah: para God's Knight memang punya kekuatan yang ajaib dan sangat berbahaya.

Gunko yang terlihat lebih muda dari kolega-koleganya pun tak bisa diremehkan. Dia punya Aro Aro no Mi, yang sejauh ini terasa sangat fleksibel dan multifungsi.

Apa saja kekuatan serangan Aro Aro no Mi Gunko di One Piece? Simak di bawah ini! 

1. Mengendalikan orang-orang yang tertidur

anak anak raksasa elbaf one piece.jpg(Dok. Shueisha, Eiichiro Oda/One Piece)

Jika seseorang tertidur, rupanya tubuh mereka dapat digerakkan dengan mudah oleh anak panah milik Gunko.

Kemampuan ini menjadi keuntungan besar dalam upaya penculikan anak-anak dari para pejuang raksasa Elbaf, terutama karena salah satu rekan God's Knight Gunko, yang diduga adalah Killingham, memiliki kemampuan untuk menidurkan target dengan kekuatannya.

Belum diketahui apakah anak panah Gunko dapat memberikan efek serupa terhadap target yang masih terjaga

Baca Juga: Ini Daftar 4 Kekuatan Loki One Piece yang Diketahui! Palu Ragnir?

2. Menusuk

panah-gunko-aro-aro-no-mi.jpg(Dok. Shueisha, Eiichiro Oda/One Piece)

Anak panah-anak panah Gunko juga dapat digunakan untuk menusuk musuh.

Para hewan Underworld yang mencoba menyerang dia dan Shamrock sudah jadi korbannya. 

Uniknya, kemampuan anak panah untuk menusuk ini mungkin mengingatkan pada momen Imu menusuk Cobra dan Sabo di Mary Geoise. 

cobra-gunko.jpg(Dok. Shueisha, Eiichiro Oda/One Piece)

Walau belum diketahui apa ini memang benar-benar berhubungan atau tidak. 

3. Menambah kecepatan dan momentum serangan Gunko, Gunko hanya tinggal mengikuti arah serangan yang ia tentukan

aro aro no mi gunko one piece.jpg(Dok. Shueisha, Eiichiro Oda/One Piece)

Dengan mengarahkan serangan fisiknya mengikuti jalur anak panah yang telah ia pasang sebelumnya, Gunko mampu menambahkan kecepatan dan momentum ekstra pada setiap serangannya. Hasilnya, kekuatan serangannya menjadi jauh lebih dahsyat.

Namun, teknik ini memiliki kelemahan. Karena jalur serangan Gunko terlihat jelas melalui anak panahnya, musuh yang cukup tanggap bisa mengantisipasi serangannya. Bahkan Loki, meskipun matanya terlihat ditutup, masih dapat merasakan arah serangan Gunko.

Sayangnya bagi Loki, dalam keadaan terantai, mengetahui arah serangan saja tidak cukup. Ia tetap menerima pukulan telak dari Gunko.

4. Mencekik

aro aro no mi mencekik.jpg(Dok. Shueisha, Eiichiro Oda/One Piece)

Panah yang diciptakan Aro Aro no Mi juga dapat mencekik target. Dengan anak panahnya tertuju ke atas, tubuh target kemudian bisa terangkat.

Serigala yang mencoba menyerang Gunko di bab 1136 merasakan kekuatan ini. 

5. Melapisi serangan Gunko

aro aro no mi gunko loki one piece.jpg(Dok. Shueisha, Eiichiro Oda/One Piece)

Di bab 1137, kekuatan Aro Aro no Mi milik Gunko sempat membungkus sepatunya, membuat kakinya menjadi lebih tinggi dan lebih besar.

Tak hanya itu, Gunko juga dapat melapisi sarung lengannya dengan anak panah tersebut, memperbesar ukuran tinjunya juga.

Dengan kaki dan tangan yang diperbesar ini, ditambah dengan penambahan kecepatan dan momentum dari anak panahnya, serangan yang ia lancarkan terhadap sosok raksasa sebesar Loki menjadi jauh lebih dahsyat dan destruktif. 

6. Aro Aro no Mi bisa digunakan untuk menciptakan alat terbang

shamrock-gunko-loki.jpg(Dok. Shueisha, Eiichiro Oda/One Piece)

Aro Aro no Mi bukan hanya berguna untuk menyerang. Gunko pernah menggunakannya untuk menciptakan platform berbentuk burung, yang kemudian ia operasikan sebagai kendaraan terbang. Kemampuan ini sangat membantu mobilitasnya dan para rekannya sesama God's Knight.

Nah, itulah enam kekuatan luar biasa dari Aro Aro no Mi milik Gunko di One Piece. Dari mencekik, menusuk, melapisi serangan, hingga menciptakan alat terbang dan mengendalikan gerakan orang yang tertidur—Gunko benar-benar kreatif dalam memanfaatkan Buah Iblisnya.

Bagaimana menurutmu? Jangan ragu untuk menyampaikan pendapatmu di kolom komentar!

Baca Juga: Sebetulnya Lebih Kuat Admiral atau Yonko di One Piece? Ini Analisisnya

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU