Cara Mengatasi Baterai HP yang Cepat Habis, Mudah Tanpa Aplikasi!

Cara ini dapat menghemat baterai dan menjaga daya tahan HP

iphone

HP adalah gadget yang selalu kita gunakan untuk kebutuhan kita berkomunikasi. Beberapa HP tentu memiliki kualitas dan daya tahan baterai yang berbeda-beda. Baterai yang cepat habis tentu akan menjadi masalah bagi kita semua yang sering menggunakan HP dalam waktu lama.

Oleh karena itu, kali ini kita akan membahas bagaimana cara mengatasi baterai HP yang cepat habis. Simak baik-baik, ya!

1. Jangan gunakan aplikasi berat dalam waktu yang lama

iphonedok. Unsplash/Plann

Batasi penggunaan aplikasi yang membuat HP kalian cepat panas. Beberapa aplikasi yang cukup memakan banyak penggunaan baterai, biasanya game atau sosial media seperti TikTok dan Instagram. Selain batasi penggunaan aplikasi yang berat, hindari juga bermain HP sembari di-charge.

Baca Juga: 3 Cara Hapus History Google di Handphone atau PC

2. Mengaktifkan fitur hemat daya

iphonedok. Unsplash/Arnel Hasanovic

Saat baterai sudah dibawah 20 persen, lebih baik aktifkan mode hemat daya agar baterai tidak cepat menurun jika HP masih ingin digunakan dalam waktu yang cukup lama. Fitur ini akan cukup membantu untuk mengurangi aspek yang membuat baterai jadi boros.

3. Matikan Bluetooth, WiFi, dan lokasi jika tidak digunakan

iphonedok. Unsplash/Brett Jordan

Jika tidak diperlukan atau tidak digunakan, lebih baik matikan bluetooth, WiFi, dan juga lokasi. Tiga aspek ini cukup menguras baterai jika dibiarkan tetap hidup tanpa digunakan.

4. Atur tingkat kecerahan layar

iphonedok. Unsplash/Frederik Lipfert

Jika baterai kalian penuh dan tidak ingin cepat habis, menurunkan tingkat kecerahan layar dapat menjadi salah satu cara mengatasi baterai HP yang cepat habis yang efektif. Ini bisa dibilang merupakan tindakan preventif sejak baterai masih penuh.

5. Jangan terlalu sering menggunakan powerbank

iphonedok. Unsplash/Steve Johnson

Penggunaan powerbank juga dapat merusak daya tahan baterai HP kalian. Alangkah baiknya, penggunaan powerbank jangan terlalu sering. Jika memang memungkinkan, lebih baik HP di charge menggunakan charger listrik biasa. Mengisi daya dengan powerbank dapat membuat baterai bocor dan tidak stabil lagi.

Itu dia beberapa cara mengatasi baterai HP yang cepat habis! Gimana menurutmu?

Penulis: Zaki Narayan Satria

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut: 

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: 2 Cara Daftar TikTok Affiliate, Kreator dan Penjual Bisa Cuan Bareng

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU