7 Cosplayer Seri Detective Conan Menarik dari Showcase Detektif Conan
Ada banyak cosplayer keren di acara ini

Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Jakarta, Duniaku.com - Hari Minggu (2/2/2025) saya menghadiri acara Showcase Detektif Conan di Gramedia Matraman, Jakarta.
Sepanjang acara ini saya sempat melihat sejumlah cosplayer karakter seri Detective Conan yang menarik.
Ini 7 yang berhasil saya foto!
1. Conan Edogawa
Selain cosplay Conan Edogawa yang dapat banget, kamu mungkin menyadari sesuatu dari nama IG sosok yang satu ini?
Iya, dia chancil yang ilustrator itu!
Baca Juga: 9 Cosplayer Keren yang Saya Temukan di Motion Ime Festival Chapter 2!
2. Conan Edogawa
Sebagai tokoh utama, tentu tak heran kalau ada lebih dari satu variasi Conan Edogawa berkeliaran di event!
3. Shiho Miyano dengan jas laboratorium
Saya menemukan beberapa variasi Ai Haibara/Shiho Miyano di acara ini.
Yang ini adalah varian Shiho Miyano dengan jas laboratorium!
4. Ai Haibara seragam SMA
Yang ini adalah variasi Ai Haibara dengan seragam SMA.
Ada satu OVA Detective Conan yang judulnya "The Stranger from Ten Years Later" dimana Conan mengimpikan dirinya berada 10 tahun di masa depan. Dia sudah kembali jadi siswa SMA namun tetap disebut Conan (bukannya Shinichi), Detective Boys sudah jadi siswa-siswi SMA, dan Haibara pun begitu.
Cosplay ini dari OVA tersebut.
5. Inspektur Megure
Cosplay Inspektur Megure yang satu ini cukup dapet kesan Megurenya!
Sang cosplayer sendiri adalah penulis fiksi kriminal dengan cerita menarik.
Kamu bisa cek IG-nya untuk mendapat gambaran soal kontennya!
6. Kazuha Toyama
Ada juga cosplayer yang menghadirkan karakter Kazuha Toyama dan Heiji Hattori di event ini!
Saya kelewatan yang Heiji, tapi ini yang Kazuha!
7. Rei Furuya
Ada juga yang cosplay sebagai Rei Furuya!
Detail cosplay dan gayanya sih dapet banget ya.
Nah itu tujuh cosplayer karakter seri Detective Conan menarik yang bisa saya dapatkan fotonya di Showcase Detektif Conan.
Bagaimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar!
Baca Juga: Foto Keseruan Showcase Detektif Conan! Pameran hingga Diskusi Menarik