10 Game Gacha dengan Cerita yang Bagus, Ada Genshin Impact
Gak cuma bagus mekanik doang!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Game gacha tidak sekadar lempar karakter cakep yang bakal jadi obsesi pull kamu doang, lho! Apa saja game gacha dengan cerita yang bagus? Temukan di sini!
1. NIKKE: Goddess of Victory
Game yang isinya android-android cakep ini menyimpan kisah perang terakhir antar umat manusia dan makhluk Raptures yang sengit, di mana bahkan para android perang NIKKE pun masih mencari keadilan di antara manusia sendiri!
2. Fate/Grand Order
Kisah yang merupakan bagian dari kanon Fate ini berdimensi-dimensi jauhnya, dengan petualangan seorang penyihir yang ingin menghentikan kehancuran antardimensi antarsejarah sebagai pusatnya!
3. Granblue Fantasy
Game yang sudah hampir menginjak satu dekade umurnya ini masih menyimpan kisah petualangan seru antara penjelajah angkasa bersama teman-temannya dalam mengarungi berbagai pulau terapung!
4. Honkai Star Rail
Salah satu entri terbaru oleh HoYoverse ini membawamu ke dalam petualangan luar angkasa, di mana sebagai manusia buatan salah satu penjelajah, kamu berkeliling galaksi untuk melindungi dunia dari ancaman berskala kosmik!
5. Arknights
Pertarungan di akhir dunia ini juga tidak kalah unik dengan umat humanoid dengan berbagai macam suku hewan di dalamnya bersatu untuk menghadapi bencana besar yang bisa mengakhiri dunia mereka!
Baca Juga: 5 Karakter Game yang Rambutnya Mirip Killmonger Black Panther
6. Guardian Tales
Petualangan sang Ksatria dan Tuan Putri Kecil ini tidak kalah unik, dengan semakin jauh kamu bertualang kamu akan menemukan berbagai macam cerita unik yang menjadi love letter dunia game dan RPG!
7. Final Fantasy: Brave Exvius
Salah satu game Final Fantasy dengan kisah paling underrated ini tidak hanya berkisah tentang petualangan heroik Rain semata, karena konflik antar ksatria bermodal pahlawan-pahlawan yang dipanggil dari dunia Final Fantasy asalnya ini punya perjalanan karakter yang kompleks!
8. Blue Archive
Kisah seorang guru ini tidak sesederhana mengoreksi siswi sekolahnya yang nakal semata, karena sosok guru tersebut harus mengelola dunia di mana para sekolah dan siswi di dalamnya berkuasa dan melindunginya dari para kekuatan jahat!
9. Girls Frontline
Game tentang para gadis penenteng senjata api ini menyimpan pertarungan seru antar korporat, manusia dan virus jauh di masa depan di dalamnya!
10. Genshin Impact
Game open-world akbar buatan HoYoverse ini memiliki petualangan epik tentang seorang penjelajah dunia yang berkeliling mencari saudaranya yang hilang dan menguak masa lalunya sendiri yang berhubungan dengan para dewa!
Apa game gacha dengan cerita yang bagus favoritmu sendiri? Bagikan melalui kolom komentar!
Baca Juga: 10 Game Fighting PS2 Terbaik, Masih Main Sampai Sekarang!