Gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Terbaru Ini Keren Abis!

Akira Toriyama ternyata masih mampu membuat karakter jagoan yang tidak kalah keren dan tidak kalah kuatnya dibandingkan Goku!

Gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Terbaru Ini Keren Abis!

[read_more id="215513"]

Seperti kita sudah ketahui bahwa Square Enix sudah mengumumkan seri terbaru dari Dragon Quest Heroes di acara Dragon Quest 30th Anniversay Project Presentation dengan Judul Dragon Quest Heroes II Futago no Oh to Yogen no Owari (Dragon Quest Heroes II: Twins Kings and Ending of the Prophecy) untuk wilayah Jepang pada tanggal 27 Mei 2016 mendatang untuk PlayStation4, PlayStation3 dan PlayStation Vita.

Kemarin Square Enix kembali memberikan update untuk game yang dikerjakan oleh Omega Force (serial Dynasty Warriors) dari Koei Tecmo ini, yaitu mengenai cerita game ini yang akan dimulai dari sebuah ramalan, bahwa pada suatu hari naga memakan matahari, anak kembar juga akan lahir dan peperangan akan terjadi di setiap daratan. Seperti sudah dibahas sebelumnya, setting cerita dalam Dragon Quest Heroes II adalah adalah mengenai tujuh kerajaan yang terlihat hidup dalam perdamaian selama jangka waktu yang panjang. Namun tiba-tiba pada suatu hari perdamaian itu hilang dan terjadi perang sesuai dengan yang sudah diramalkan sejak jaman dahulu.

Gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Terbaru Ini Keren Abis!

Razel yang sedang belajar di sebuah akademi militer di Orenka, dan Tereshia, yang datang ke Orenka ingin mengunjungi Razel, dimulai dari pertempuran antara tanah air mereka, Gywall dan Orenka, membuat keduanya terjebak dalam pertempuran besar yang mencakup dunia. Mampukan mereka menghentikan perang tersebut dan membuat perdamaian terjadi kembali?

Seperti sudah disebutkan diatas karakter utama kita ada dua yaitu Razel dari sisi pria dan Theresia dari sisi wanita, sama seperti game Dragon Quest Heroes: The World Tree's Woe and the Blight Below kita dapat memilih salah satu dari mereka dengan sudut pandang yang berbeda.

Gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Terbaru Ini Keren Abis! Homiron, karakter non-playable sekunder berbentuk slime yang selalu mengikuti karakter dalam Dragon Quest Heroes, bakal kembali di sini.[/caption]

Selain cerita mereka juga merilis penampilan dari lima karakter awal yang sudah dikonfirmasikan berikut. Oh ya, kembali Akira Toriyama yang kalian kenal sebagai bapaknya Dragon Ball menyumbangkan keahlian tangannya untuk mendesain para karakternya. Lihat seperti apa gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Heroes II ini!

1. Razel

Gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Terbaru Ini Keren Abis!

Karakter utama pria yang merupakan seorang ksatria pemula di sebuah akademi militer di Gywall yang bertetangga dengan Negara Orenka. Dia adalah orang yang penuh gairah dan semangat untuk selalu menjadi yang terdepan sampai akhirnya ia terlibat dalam peperangan ketujuh negara tersebut. Dalam pertempuran dia akan menggunakan pedang ganda.

2. Theresia

Gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Terbaru Ini Keren Abis!

Karakter utama wanita yang merupakan sepupu dari Razel dan seorang petarung. Dia lebih bersifat tenang dalam menyelesaikan segala sesuatu untuk menyeimbangkan sifat Razel yang selalu berapi-api dalam melakukan suatu hal.

3. Cesar

Gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Terbaru Ini Keren Abis!

Seorang pangeran serta komandan dari tentara Gywall dan juga merupakan teman masa kecil dari Razel. Dia sangat dipuja karena kepribadiannya yang menarik, tetapi semua itu bisa hilang dan tidak terkendali ketika ia tidak dapat mengendalikan emosinya. Integritas dari Cesar juga tidak perlu diragukan lagi.

4. Orneze

Gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Terbaru Ini Keren Abis!

Sudah dianggap sebagai kakak perempuan oleh Razel dan seorang prajurit yang melayani Raja Zebion. Dia terkenal sebagai prajurit wanita merah yang menggunakan kapak raksasa sebagai senjatanya. Dia ceria dan dapat diandalkan.

5. King Zebion

Gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Terbaru Ini Keren Abis!

Selain karakter di atas, ada beberapa karakter yang sudah terungkap dan dipastikan berlaga di sini, baik yang baru, atau kembali dari Dragon Quest Heroes. Mereka antara lain:

Karakter Baru

  • Meena (Dragon Quest IV)
  • Torneko (Dragon Quest IV)
  • Carver (Dragon Quest VI)
  • Gabo (Dragon Quset VII)
  • Maribel (Dragon Quest VII)
  • Angelo (Dragon Quest VIII)

Kembali dari Prekuelnya

  • Alena (Dragon Quest IV)
  • Kiryl (Dragon Quest IV)
  • Maya (Dragon Quest IV)
  • Terry (Dragon Quest VI)
  • Jessica (Dragon Quest VIII)

Gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Terbaru Ini Keren Abis!

Negara daerah kekuasaan dari Zebion adalah yang mengontrol semua negara di dunia tempat orang berkumpul dari seluruh dunia. Orneze merupakan orang yang melayani Raja Zebion dan dikenal sebagai "Red Female Warrior."

Gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Terbaru Ini Keren Abis!

Gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Terbaru Ini Keren Abis!

Permainan akan terjadi di dunia dimana tujuh kerajaan selama seribu tahun hidup dalam damai, dengan keadaan daerah kekuasaan dari Zevion di tengah. Seperti ditunjukkan dalam gambar di atas, wilayah dalam game akan memiliki beberapa padang gurun dan daerah bersalju.

Sudah dijelaskan juga mengenai negara yang hadir dalam game ini seperti :

  1. Orenka: Negara dimana para manusia dan monster hidup bersama. Orenka terkenal dengan pelabuhan yang ramai dan memiliki Katedral dengan bangunan yang terbuat dari kaca yang sangat indah serta merupakan sumber ramalan kuno berasal.
  2. Gywall: adalah negara padang pasir dimana karakter utama kita berasal. Gywall memiliki hubungan persahabatan dengan Orenka, tetapi sesuatu terjadi dan Cesar merupakan pangeran yang memerintah negara ini.
  3. Kretia: diperintah oleh keluarga penyihir. Disini juga merupakan tempat berkumpulnya para penyihir untuk sama-sama melakukan penelitian mengenai sihir.
  4. Monstarea: Bangsa yang dijalankan oleh monster. "Monstarea" adalah nama yang diberikan untuk tiga negara Morias, Fernork, dan Daral dengan ketiga negara diperintah oleh raja monster mereka masing-masing. Terletak di bagian barat daya Monstarea, adalah gunung tertinggi di dunia, yang dikenal sebagai "Sacred Mountain Rehgen."

Square Enix ini juga mengumumkan bahwa mereka akan merilis premiere trailer pertama untuk Dragon Quest Heroes II pada "Dragon Quest Heroes: The Live" pada tanggal 24 Februari pukul 15.00.

Gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Terbaru Ini Keren Abis!

Gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Terbaru Ini Keren Abis!

Gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Terbaru Ini Keren Abis! Gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Terbaru Ini Keren Abis! Gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Terbaru Ini Keren Abis! Gambar Akira Toriyama dalam Dragon Quest Terbaru Ini Keren Abis!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU