Trailer Game Survival Horror Metro Exodus Penuh dengan Aksi dan Monster Seram!
Dalam Metro Exodus, kamu harus bertahan hidup melawan monster-monster raksasa nan seram! Fans game survival horror tidak boleh ketinggalan memainkan game yang satu ini!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sumber: VG247[/caption]
Dalam Metro Exodus, kamu harus bertahan hidup melawan monster-monster raksasa nan seram! Fans game survival horror tidak boleh ketinggalan memainkan game yang satu ini!
Empat tahun setelah perilisan Metro: Last Light, pengembang game 4A Games secara mengejutkan kembali lagi dengan sekuel dari game tersebut yang berjudul Metro Exodus. Game ini sendiri baru diumumkan oleh Microsoft pada event E3 2017 yang saat ini tengah dihelat, dan mereka mengatakan bahwa game survival horror ini akan dirils pada tahun 2018 dengan resolusi 4K di Xbox One X.
[duniaku_baca_juga]
Saat mengumumkan Metro Exodus, Microsoft juga memperlihatkan trailer pertama dari game tersebut. Trailer tersebut memperlihatkan karakter protagonis menyusuri daerah post-apocalyptic Rusia. Dalam trailer juga, kita bisa melihat elemen gameplay yang sudah sangat akrab bagi fans game survival horror, terutama fans serial Metro, seperti mengumpulkan peluru, menggunakan topeng gas, dan bertarung melawan maonster-monster aneh dengan senjata seperti shotgun. Oh, dan serunya, trailer ini menggunakan OST film 28 Days Later yang berjudul In the House, In a Heartbeat.
Seperti apa trailer-nya? Berikut ini adalah trailer Metro Exodus yang ditampilkan saat E3 2017:
https://www.youtube.com/watch?time_continue=35&v=9fUSmPvmNhY
Meskipun Metro Exodus adalah sebuah kejutan bagi para fans di E3 2017, tetapi game ini sebenarnya sudah dibicarakan cukup lama. Sekitar setahun lalu, 4A Games sudah memberikan petunjuk mengenai game ini melalui Twitter.
https://twitter.com/4AGames/status/776450712343486465
Beberapa bulan setelahnya, Dmitry Glukhovsky, pengarang buku Metro, memberikan teaser bahwa dia tidak akan melanjutkan kisah Metro melalui buku, melainkan media lain. Tentu saja, yang dimaksud dari media lain ini adalah game ini.
[duniaku_adsense]
Meskipun awalnya diumumkan oleh Microsoft bahwa game ini tersedia untuk PC dan Xbox One X, tetapi hak dari game ini dipegang oleh Deep Silver selaku publisher. Dan beberapa saat setelah pengumuman ini, Deep Silver telah mengkonfirmasi bahwa Metro Exodus juga bisa dimainkan melalui PlayStation 4.
Belum ada kabar pasti tanggal rilisnya, tetapi Metro Exodus akan dirilis pada tahun 2018 dan bisa dimainkan untuk PC, Xbox One, dan PlayStation 4. Apakah kamu tertarik memainkan game ini?
Sumber: ">Youtube