One For All! Namco Bandai Hadirkan Game My Hero Academia One's Justice
Akhirnya Bandai Namco games mengungkapkan My Hero Academia One's Justice! Sebuah game adaptasi dari manga yang sedang naik daun. Seperti apa?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Akhirnya Bandai Namco games mengungkapkan My Hero Academia One's Justice! Sebuah game adaptasi dari manga yang sedang naik daun. Seperti apa?
[duniaku_baca_juga]
Beberapa hari yang lalu, Bandai Namco Entertainment mengumumkan My Hero Academia One's Justice. Sesuai dengan judulnya, game ini merupakan adaptasi dari seri manga dan anime dari My Hero Academia yang kini sedang naik daun.
Serial ini sendiri menceritakan tentang kehidupan para superhero di dunia unik. Serial yang dikerjakan oleh Kohei Horikoshi ini pertama terbit pada bulan Juli 2014 lalu.
My Hero Academia One's Justice merupakan sebuah game fighting yang menampilkan fitur "Quirk," kekuatan ajaib yang dimiliki oleh para karakter yang muncul di serial ini. Game ini menawarkan pengalaman bertarung yang sangat keren di PlayStation 4 dan Nintendo Switch. Pemain akan dimanjakan dengan pertarungan para superhuman secara realistis!
Pihak Bandai Namco sendiri memberikan sebuah stage bertarung yang sudah didesain dapat dihancurkan! Hal inilah yang membuat kesan nyata yang mungkin tidak dimiliki oleh game serupa lainnya.
Menurut pengembang, para karakter dengan kekuatan super ini mampu meruntuhkan bangunan dan tembok-tembok yang berdiri di stage itu loh! Kurang realistis apa lagi coba?
Hingga saat ini, baru dua karakter dari seri My Hero Academia yang muncul di game adaptasi ini. Berikut ini adalah dua karakter tersebut:
Izuku Midoriya (Disuarakan oleh Daiki Yamashita)
- Tanggal lahir: July 15
- Tinggi: 166cm
- Quirk: One For All
Tomura Shigaraki (disuarakan oleh Kouki Uchiyama)
- Tanggal lahir: ?
- Tinggi: ?
- Quirk: Decay