Mampukah Luffy Mengalahkan Figarland Shamrock di One Piece?

Luffy seharusnya adalah salah satu yang paling bisa

Gear 5 Luffy dan Shamrock.jpg

Figarland Shamrock terasa sebagai ancaman luar biasa di One Piece.

Mampukah Luffy mengalahkan Figarland Shamrock di One Piece? Ini teori saya!

1. Saat ini, musuh yang bisa bertahan lama dari Gear 5 Luffy hanya musuh yang punya regenerasi tak terbatas seperti Gorosei atau setangguh Kaido

Saturn defeated one piece 1121.pngKekalahan Saturn. (mangaplus.shueisha.co.jp/One Piece)

Kaido tumbang oleh Gear 5 Luffy. Lalu di Egghead korban ini bertambah. Rob Lucci jatuh cepat, Kizaru sempat dijatuhkan dua kali.

Dari situasi itu terasa kalau yang bisa bertahan lama dari serangan destruktif Luffy sekarang (serius, serangannya bisa diperkuat Busoshoku dan Haoshoku Haki level tinggi, jadi daya hancurnya ngeri) hanya sosok dengan kemampuan regenerasi tak terbatas seperti Gorosei, atau minimal punya ketangguhan selevel Kaido.

Apakah God's Knight punya keabadian juga? 

Garling menjadi Gorosei baru - One PieceGarling menjadi Gorosei baru ( Dok. Shueisha / One Piece )

Melihat Garling menua dari God Valley hingga sekarang, sementara Saturn begitu terus hingga kematiannya, tampaknya sih tidak.

Keabadian dan regenerasi itu harusnya hanya dimiliki Gorosei

Apakah Shamrock punya ketangguhan seperti Kaido? 

cerberus-shamrock.jpg

Saat ini sih yang makan Buah Iblis Zoan sepertinya malah pedang Shamrock, bukan Shamrocknya sendiri.

Jadi dia seharusnya tidak memiliki ketangguhan fisik selevel Kaido.

Baca Juga: Kenapa Bajak Laut Rambut Merah One Piece Tak Menggunakan Buah Iblis?

2. Yang bisa mempersulit Luffy mengalahkan Shamrock

god's knight shamrock dan gunko.jpg(Dok. Shueisha, Eiichiro Oda/One Piece)

Yang bisa mempersulit Luffy mengalahkan Shamrock adalah kemiripannya dengan Shanks dan status dia sebagai saudara kembar Shanks.

Seharusnya sebodoh-bodohnya Luffy dia akan langsung tahu bahwa Shamrock bukan Shanks. Tangannya saja utuh, sementara Shanks kehilangan tangan kirinya karena Luffy.

Namun tetap saja melihat saudara Shanks yang terasa lebih dingin dari Shanks bisa saja memberi keraguan pada Luffy yang kemudian dapat dimanfaatkan Shamrock. 

3. Sebagai komandan God's Knight, Shamrock juga harusnya tak bisa dijatuhkan dengan mudah

figarland shamrock 03.jpg(Dok. Shueisha, Eiichiro Oda/One Piece)

Saya sebenarnya merasa Shanks adalah salah satu sosok yang mampu melawan Gear 5 Luffy.

Gear 5 masih lemah pada senjata tajam, dan Shanks menggunakan pedang. Serangan Haki kuat masih bisa melukai Luffy tentu saja, dan Haki Shanks luar biasa. 

Jika Shamrock memang sekuat Shanks, dan bisa jadi begitu karena posisinya sebagai komandan God's Knight, maka dia seharusnya akan bisa memberi perlawanan luar biasa menghadapi Luffy. 

4. Jadi, mampukah Luffy mengalahkan Figarland Shamrock One Piece?

luffy gear 5.jpgToei Animation/One Piece

Kalau kamu bertanya soal mampukah Luffy mengalahkan Figarland Shamrock One Piece sih saya rasa jawabannya ya mampu.

Shamrock bisa saja memiliki serangan destruktif, tapi jika dia tidak punya ketangguhan level Kaido atau regenerasi seperti Gorosei, dia bisa kacau kalau kena serangan telak Luffy.

Tapi jika Shamrock sekuat Shanks, dia juga bisa memberi perlawanan yang luar biasa. Jadi kemenangan Luffy dari Shamrock tidak akan bisa diraih dengan mudah. 

Selain itu kemiripan Shamrock dengan Shanks juga saya curiga akan memberi momen keraguan atau emosi pada Luffy yang bisa dimanfaatkan Shamrock.

Kalau menurutmu gimana?

Sampaikan di kolom komentar!

Baca Juga: Pertama Kali Nonton One Piece? Ini Panduannya Biar Ga Bingung

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU