Kisah Zoro Versi Boichi Hanya Pembuka dari Seri Proyek Baru One Piece!
Kayanya, bakal ada lebih banyak mangaka yang bakal mencoba menyajikan One Piece versi mereka!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Duniaku.net - Apakah kamu sudah membaca kisah Roronoa Zoro versus Mihawk yang digambar oleh Boichi?
Awalnya, ada dugaan kalau kisah Zoro versi Boichi ini bakal jadi bab khusus untuk ulang tahun One Piece, dan kita harus menunggu tahun depan untuk melihat cerita seperti ini lagi.
Tapi sepertinya ada kejutan.
Weekly Shonen Jump edisi 34 mengungkap kalau bab spesial Zoro dari Boichi hanya yang pertama dari seri proyek baru One Piece berjudul "Cover Comic Project."
Dalam proyek ini, berbagai kreator manga akan menyajikan adaptasi dari manga One Piece.
Meski begitu, Shonen Jump belum memberikan detail lebih lanjut tentang Cover Comic Project ini selain namanya. (Patut diingat kalau nama ini pun terjemahan, yang disajikan oleh Anime News Network).
Dalam dunia musik, versi cover berarti penampilan atau rekaman baru dari lagu yang sudah pernah dirilis secara komersil oleh orang lain sebelumnya.
Yang masih fresh adalah cover "Moshimo Mata Itsuka" dari Ariel NOAH Feat Ariel Nidji yang kemudian di-cover oleh Kobasolo dan Lefty Hand Cream.
Pada dasarnya, bab One Piece Boichi kemarin itu memang cover.
Kisahnya sebelumnya sudah pernah disajikan oleh Eiichiro Oda. Lalu Boichi menyajikannya kembali dengan skill-nya sendiri, yang gayanya beda dari Oda.
Dari situasi ini, saya pun berasumsi para mangaka lain akan menyajikan versi cover dari bab-bab One Piece sebelumnya juga.
Belum diumumkan siapa kreator yang akan terlibat dalam seri proyek baru One Piece ini.
Namun Shun Saeki dan Yuto Tsukuda masih bekerja di Weekly Shonen Jump saat mereka mengerjakan Shokugeki no Sanji.
Boichi juga jelas masih kerja di Dr. Stone, yang terbit di Weekly Shonen Jump, saat mereka mengejarkan bab Zoro.
Jadi kalau kamu mau memperhitungkan siapa kreator yang akan terlibat di seri proyek baru One Piece, lihat saja nama-nama yang sekarang sedang aktif di Shonen Jump.
Mungkin gak ya Yuuki Tabata (Black Clover) atau Kohei Horikoshi (My Hero Academia) dilibatkan?
Atau proyek ini akan diberikan ke pengarang yang umur usianya masih lebih muda?
Demikian situasi mengenai seri proyek baru One Piece.
Gimana pendapat kamu?
Sampaikan di kolom komentar!
Sumber: Anime News Network