9 Anggota Eksekutif di Asosiasi Monster One Punch Man
Dua di antaranya berakhir sebagai peliharaan Saitama!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Asosiasi Monster yang diperkenalkan dalam seri One Punch Man merupakan organisasi tempat berkumpulnya para makhluk misterius dengan beberapa level bencana yang memiliki tujuan menghancurkan Asosiasi Pahlawan dan menciptakan dunia monster.
Asosiasi Monster beranggotakan sekitar 500 monster, dengan Orochi dan Psykos sebagai pendiri sekaligus pemimpinnya. Di samping itu, ada 9 anggota eksekutif yang kekuatannya berada di level Dragon.
Siapa saja mereka? Berikut daftar anggota Eksekutif di Asosiasi Monster One Punch Man.
1. Black Sperm
Black Sperm adalah monster yang berhasil mengalahkan Atomic Samurai, tetapi kini telah menjadi salah satu peliharaan Saitama dengan pengawasan khusus.
Monster ini memiliki kemampuan untuk memanipulasi bentuk tubuhnya sendiri. Ia dapat membelah dirinya menjadi ratusan ribu klon, serta beregenerasi dengan cara yang unik.
Tak sampai di situ, Black Sperm juga mampu menggabungkan sel-selnya dan menciptakan versi dirinya yang sangat kuat, yaitu Golden Sperm dan Platinum Sperm.
Baca Juga: 4 Hal Baru One Punch Man 195 yang Tak Ada di Webcomic!
2. Elder Centipede
Selanjutnya yaitu Elder Centipede, monster menyerupai kelabang berkaki seribu yang berhasil dibunuh oleh Saitama berkat keberanian King.
Elder Centipede termasuk monster level Dragon yang sulit dikalahkan, terutama karena tubuhnya dilindungi oleh semacam kulit yang sangat keras, yang bahkan tak rusak setelah terkena serangan misil.
Salah satu kemampuannya yang paling menyulitkan ialah Molting. Kekuatan ini memungkinkan Elder Centipede mengelupaskan kulit terluarnya, lalu tubuhnya akan berkembang menjadi semakin tangguh.
3. Evil Natural Water
Eksekutif Evil Natural Water tak sengaja tercipta selama eksperimen Gyoro Gyoro, yaitu boneka yang digunakan Psykos untuk berinteraksi.
Tubuh Evil Natural Water sepenuhnya terdiri dari air yang tak memiliki organ ataupun titik lemah. Ini membuatnya sangat sulit ditaklukkan, termasuk dengan pukulan mematikan Saitama.
Makhluk ini akhirnya tetap mampu dikalahkan dengan jurus Serious Punch milik Saitama setelah menjelma menjadi Evil Ocean Water. Evil Natural Water nyatanya masih hidup, tetapi segera dimakan oleh Pig God yang menemukannya.
4. Fuhrer Ugly
Anggota Eksekutif di Asosiasi Monster berikutnya adalah Fuhrer Ugly. Ia adalah Ugmon, yakni Makhluk Misterius yang diciptakan dari manusia buruk rupa.
Monster yang berhasil mengalahkan Amai Mask ini memiliki kemampuan untuk bertransformasi. Ia juga mampu meningkatkan kekuatannya setiap kali merasa terhina.
Fuhrer Ugly berakhir di tangan Garou. Namun, dalam versi webcomic-nya, orang yang berhasil membunuhnya adalah Bang.
5. Gouketsu
Gouketsu adalah antagonis utama yang muncul selama arc Super Fight, yang kemudian dibunuh oleh Saitama.
Eksekutif yang satu ini dulunya adalah seorang manusia. Ia kemudian berubah menjadi humanoid yang memiliki kekuatan fisik luar biasa.
Gouketsu bahkan mampu menangani Genos dan Suiryu tanpa kesulitan yang berarti.
Baca Juga: Kenapa Genos Memilih Saitama Jadi Gurunya di One Punch Man?
6. Gums
Gums adalah makhluk misterius bertubuh gemuk dan dikenal sangat rakus. Tubuhnya hanya dilengkapi dengan sepasang tangan dan kaki, serta mulut tanpa bibir yang sangat besar.
Kemampuan Gums mungkin sama seperti Pig God. Ia memiliki tubuh super elastis serta sistem pencernaan yang unik, di mana Gums dapat mengonsumsi dan mencerna makanan apapun dengan cepat.
7. Homeless Emperor
Homeless Emperor adalah manusia yang diberkahi kekuatan luar biasa sehingga diakui sebagai monster level Naga.
Tunawisma yang kemudian menjadi Eksekutif Asosiasi Monster ini mendapatkan kemampuan untuk mengendalikan bola energi dengan efek menghancurkan dari God.
Namun, pada akhirnya, Homeless Emperor dibunuh oleh sosok Dewa yang memberikannya kekuatan.
8. Nyan
Selanjutnya adalah Nyan, yakni monster berwujud kucing humanoid yang sangat arogan.
Nyan memiliki kemampuan Shockwave Generation, yakni kekuatan untuk menciptakan gelombang kejut yang dahsyat menggunakan sapuan cakarnya. Tubuh Nyan juga sangat elastis, sehingga mampu menyesuaikan bentuk tubuhnya untuk melewati celah sekecil apapun.
Akibat kesombongannya, Nyan berhasil dikalahkan oleh Drive Knight.
9. Overgrown Rover
Terakhir, ada Overgrown Rover, monster penjaga markas besar Asosiasi Monster yang berakhir sebagai peliharaan Saitama setelah kekalahan asosiasi dan tubuhnya mengalami penyusutan.
Makhluk berwujud anjing raksasa ini diperkuat dengan kemampuan regenerasi super. Tak hanya itu, ia juga memiliki serangan energi yang berbahaya.
Meski begitu, Rover bukanlah petarung yang kompeten. Ia hanya menyerang secara asal-asalan tanpa strategi tertentu. Tak mengherankan, berhubung pada dasarnya dia hewan buas.
Namun, musuh yang tidak siap bisa jadi akan kesulitan menghadapi Rover. Kecuali yang melawan Rover itu sekuat Saitama, tentu saja.
Itulah jajaran anggota Eksekutif di Asosiasi Monster One Punch Man. Siapa yang paling menakutkan menurutmu?
Artikel pertama terbit pada 11 November 2023 dan dipublikasi ulang pada 10 Agustus 2024 dengan sejumlah pembaruan.
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: One Punch Man 195: Rencana Para Ninja Menguasai Dunia!