Kenapa Kelemahan Titan di Attack on Titan Itu Tengkuk? Ini Jawabannya!
Buat yang baru ngikutin Attack on Titan dan penasaran, ini nih jawabannya!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Baik Titan Murni maupun Titan Shifter memiliki kelemahan yang sama, yaitu wilayah sepanjang 1 meter dan selebar 10 centimeter di tengkuk.
Serang mereka di wilayah lain, dipastikan para Titan akan terus beregenerasi.
Kenapa kelemahan Titan bisa begini? Begini penjelasannya.
1. Dasar wujud Titan
Pertama-tama, mari kita ingat dasar dari Titan.
Bagi Titan Shifter, wujud Titan itu sebenarnya mecha biologis. Ya, seperti Gundam! Hanya saja, "robot" raksasa yang satu ini bersifat seperti makhluk hidup, bukannya mesin.
Bahkan ada yang bisa keluar dari wujud Titan, dan menciptakan wujud baru lagi untuk lanjut melawan musuh.
2. Harus menargetkan "pilot"
Inilah sebabnya mengapa Titan terus beregenerasi. Pada dasarnya, tubuh besar tersebut hanyalah alat tempur berwujud biologis.
Kalau kamu ingin membunuh seorang Titan Shifter, maka kamu harus membunuh pilotnya sekalian. Lalu, di mana posisi Titan Shifter saat menjadi "pilot" Titan?
Jawabannya adalah di tengkuk. Itulah kunci kelemahan Titan.
3. Bagaimana dengan Titan Murni?
Terus, bagaimana dengan Titan Murni?
Jadi, tengkuk Titan Shifter itu adalah posisi "kokpit" sang "pilot" Titan.
Apakah hal yang sama berlaku untuk Titan Murni atau Titan Liar? Kelemahan Titan Liar ya sebenarnya sama-sama di tengkuk, seperti Titan Shifter. Namun, alasannya berbeda.
Jika tengkuk Titan Shifter itu adalah posisi "kemudi" dari sang Shifter, maka di tubuh Titan Liar yang ada di tengkuk itu hanya tulang punggung dari manusia yang berubah jadi Titan.
Saat seseorang diubah menjadi Titan Murni, tubuh mereka melebur sepenuhnya ke wujud Titan, menyisakan tulang punggung manusia di wilayah kelemahan Titan.
Bila wilayah ini ditebas, maka sang Titan pun mati.
Kalau tengkuk Titan Shifter ditebas, maka sang manusia Shifter bisa ditarik keluar. Tapi, bila wilayah tengkuk Titan Murni ditebas, yang ada ya hanyalah tulang punggung manusia yang menjadi Titan.
Satu-satunya cara untuk mengembalikan wujud manusia dari Titan Murni hanyalah membuat mereka memangsa seorang Titan Shifter.
Ini tak hanya mengembalikan wujud manusia mereka, melainkan juga akal, serta memberi memori dan kemampuan Titan Shifter yang mereka mangsa.
Bagaimana menurut kamu? Sampaikan di kolom komentar!
Diterbitkan pertama 19 April 2023, diterbitkan kembali 27 Januari 2024.