Inilah Daftar Para Pemenang GBWC 2018 Indonesia!
GBWC 2018 Indonesia akhirnya telah memilih para wakil yang akan berangkat ke Jepang! Siapakah dia?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Perhelatan lomba tahunan bagi para penggemar model kit, yaitu Gunpla Builders World Cup atau biasa disingkat GBWC 2018 Indonesia, telah dimulai pada tanggal 30 Oktober 2018 kemarin. Di hari Minggunya tepat pada tanggal 3 November 2018, para pemenang pun telah diumumkan, termasuk dua orang yang akan berangkat ke Jepang untuk mewakili Indonesia dalam GBWC 2018. Meski demikian, GBWC 2018 sendiri masih akan berlangsung hingga tanggal 11 November 2018, di Kota Kasablanka. Jika kamu ingin melihat-lihat karya para pemenang dengan mata kepalamu sendiri, kamu bisa langsung datang ke sana. Jadi siapakah para pemenang di setiap kategorinya? Berikut ini kami berikan liputannya beserta dengan foto model kit juaranya!
New Challenger Special Award Junior - Arya Mikhail Ibrahim - MG Strike Freedom Full Burst
New Challenger Special Award Open - Sadiyanto - Mikazuki Augus
MG Special Award Junior - Felix Kenzo Setiawan - Battle City
MG Special Award Open - Fajar - Omega Sinanju
HG Special Award Junior - Gigari Joedawinata - Hang On
HG Special Award Open - Patrick Darmawan - Zaku Diver I
Gundam Build Divers Special Award Junior - Lecon Lance Wijaya - Sky Fall
Gundam Build Divers Special Award Open - Trisnawan - CharKapool
Junior Course Award - Giselle Yolanda Wong - Akuma o Korosu
Junior Category 3rd Place - Jennifer Charmeline Widjaja - Final Battle
Junior Category 2nd Place - Derick Tantra - Iron Claws
Junior Category 1st Place - Mark Alexander Ierwanto - Build Divers Fantasy (Win Trip to Japan)
Open Category 3rd Place - Gunawan Setiabudi - Cold District
Open Category 2nd Place - Yoga Aditama - Endless Waltz
Open Category 1st Place - Christian Suherli - Till Death Do Us Part
Open B Category 3rd Place - Ronny H - Widow of War
Open B Category 2nd Place - Johan Yabin - Gelgoog Destroyer
Open B Category 1st Place - Antonius - The Return of Red Comet (Win Trip to Japan)
Dan dua orang pemenang GBWC 2018 Indonesia yang akan mewakili Indonesia untuk berkompetisi di Jepang adalah Mark Alexander Ierwanto dari kategori Junior dan Antonius dari kategori Open B. Selamat untuk mereka berdua! Bagi yang belum menang, tenang saja, kalian bisa mencoba lagi di tahun depan.