Tokyo Revengers 271 Ungkap Cara Shinichiro Dapat Kekuatan Time Leap
Caranya sendiri terbilang cukup brutal
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tokyo Revengers kembali membuat kejutan setelah terungkapnya Shinichiro sebagai seorang time leaper oleh Mikey di bab 271, di mana dia sendiri mendapatkan kekuatan tersebut dengan cara yang menyakitkan.
Bagaimana proses Shinichiro menjadi seorang time leaper? Berikut pembahasannya!
Baca Juga: Tokyo Revengers 268 Ungkap Shinichiro Seorang Time Leaper
1. Situasi di garis waktu original
Sebelum membahas bagaimana Shinichiro menjadi time leaper, kita perlu mengetahui situasi apa yang terjadi di garis waktu original.
Secara mengejutkan, nasib Mikey sendiri terbilang cukup tragis di era tersebut. Awalnya, Mikey menjalani hidup bahagia bersama kakak dan adiknya. Namun, sebuah tragedi telah merenggut kebahagiaan dan juga masa depannya.
Kejadiannya sendiri bermula setelah Mikey dibelikan mainan pesawat oleh kakaknya sebagai hadiah. Tentunya, ia sangat gembira dan bahkan selalu memainkannya tanpa kenal waktu.
Saat sedang asyik-asyiknya bermain, Mikey malah jatuh di tangga. Kecelakaan itu membuat bagian otaknya mengalami masalah hingga ia memasuki kondisi vegetatif.
Kondisi itu membuat Mikey tak bisa bergerak atau merespon meski ia sendiri tetap sadar.
Alhasil, Shinichiro harus banting tulang demi bisa merawat adiknya. Baji saja sampai berkomentar kalau sahabatnya benar-benar berantakan semenjak kejadian yang menimpa Mikey.
Akan tetapi, semua usaha Shinichiro sia-sia ketika Mikey menghembuskan nafas terakhir pada tanggal 20 Juli, empat tahun semenjak tragedi kecelakaan tersebut.
2. Shinchirou mengetahui rumor time leap saat di bar
Pasca kepergian Mikey, Shinchiro diajak Wakasa pergi minum-minum di bar miliknya. Mereka sendiri melakukan itu sebagai hadiah perpisahan untuk kepergian Mikey.
Sayangnya, Shinichiro dan Wakasa tak mendapat gadis untuk melayani mereka karena semuanya sudah dipesan lebih dulu oleh sekelompok pengunjung yang datang lebih dulu.
Nah, para pengunjung sempat bercanda tentang seorang gelandangan yang mengaku-ngaku sebagai seorang time leaper. Tentunya, topik tersebut hanya sekedar dijadikan sebagai bahan guyonan semata.
Akan tetapi, guyonan tersebut ternyata menimbulkan reaksi berbeda dari Shinichiro.
Ia malah langsung mendatangi gerombolan tersebut dan menghajar mereka semua agar pengunjung tersebut mau menceritakan rumor si time leaper tersebut.
Ini agak aneh karena seperti yang kita tahu, semua pentolan Tokyo Manji bercerita kalau Shinichiro agak buruk dalam soal berkelahi. Bisa dibilang, level skill bertarungnya mirip dengan Takemichi di awal cerita.
Namun kenyatannya, di garis waktu original, ia bisa membuat tembok retak dengan tinjunya saat marah dan berhasil menghajar rombongan pengunjung bar dengan mudah.
3. Agar mendapat kekuatan time leap, seseorang harus membunuh time leaper
Setelah berhasil mendapatkan info soal gelandangan yang mengaku bisa kembali ke masa lalu, Shinchiro bersama Wakasa mencoba mendatangi orang yang dimaksud.
Awalnya, Shinchiro mencoba bertanya tentang metode kembali ke masa lalu. Sayangnya, gelandangan yang terlihat kurang waras itu hanya tertawa-tawa mendengar pertanyaannya.
Wakasa yang merasa risih mencoba mengajak sahabatnya untuk pulang. Sayangnya, Shinichiro masih bersikukuh untuk tetap tinggal sampai ia mendapat jawabannya.
Setelah itu, barulah si gelandangan membuka mulut kalau ia tak akan menyerahkan kekuatannya pada siapapun. Ia bahkan berkata kalau tak mudah untuk memakai kemampuan tersebut pada percobaan pertama.
Gelandangan itu pun melanjutkan jika ia bisa saja memberi kemampuan Shinchiro jika mau. Masalahnya, ia berkata ada satu hal yang harus dilakukan sebagai pertukaran.
Pria paruh baya itu mengungkapkan bahwa ia mendapat kemampuan itu dengan membunuh time leaper sebelumnya.
Dari situ, Shinichiro tanpa ragu membunuh gelandangan tersebut. Yang aneh, pria tua itu justru tertawa-tawa dan mengutuk setelah melihat pemuda itu memilih jalan yang sama dengannya: pembunuhan.
4. Shinchiro berhasil kembali ke masa lalu setelah bunuh diri
Awalnya, Shinchiro sempat putus asa setelah ia tak merasakan hasil apapun setelah membunuh gelandangan tersebut.
Dari situlah, ia mencoba metode ekstrim dengan cara bunuh diri, yaitu terjun ke sungai yang sedang banjir pada hari kematian Mikey.
Benar saja, akhirnya Shinichiro berhasil kembali ke masa lalu di mana Mikey masih sehat dan sedang bermain mainannya.
Bisa dibilang momen inilah yang menjadi akar konflik yang terjadi di Tokyo Revengers, di mana Mikey tetap selamat dan bahkan menjadi pemimpin geng berandalan terbesar.
Itulah pembahasan tentang bab 271 dari Tokyo Revengers yang menjelaskan asal mula Shinichiro menjadi seorang time leaper.
Bagaimana pendapat kalian? Jangan lupa tulis di kolom komentar!
Baca Juga: 10 Fakta Menarik Mikey Tokyo Revengers! Tangguh tapi Rapuh!