7 Hal Menarik di Mob Psycho 100 III Episode 5, Dimple Menjadi Dewa?
Setelah lama jadi rekan, mereka kembali bertarung
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Episode kali ini bisa dibilang memiliki situasi yang mirip dengan pertemuan awal Shigeo dan Dimple. Mereka sendiri kembali bertarung sebagai musuh setelah lama menjadi rekan di dua musim sebelumnya.
Apa saja hal menarik di Mob Psycho 100 III episode 5?
Baca Juga: 5 Momen Menarik di Episode 4 Mob Psycho 100 III, Dimple Berkhianat?
1. Shigeo dan Dimple kembali bertemu
Sebelum Shigeo mencapai bagian dalam Pohon Dewa, Dimple sudah berkomunikasi dengannya melalui kontak pikiran.
Dari situlah, Dimple menjelaskan bahwa ia telah menjadi dewa bagi sekte Pyscho Helmet dan mewujudkan mimpi serta agendanya selama ini.
Ia juga yang bilang kalau semua orang terdekat Shigeo telah tercuci otak dan menjadi jemaat. Hal itu sontak memuat emosi Shigeo mulai meningkat.
Meskipun demikian, Dimple masih tak menyerah untuk membujuk Shigeo ke sisinya.
2. Shigeo bertarung melawan Teruki yang diperkuat oleh Dimple
Teruki yang berhasil bebas rupanya telah tercuci otak. Ia sendiri sempat membujuk Shigeo untuk menghentikan perbuatannya.
Namun karena Shigeo masih ngotot, keduanya pun terlibat dalam pertempuran.
Awalnya Shigeo bisa mengatasi Teruki dengan mudah. Akan tetapi, pemuda berambut pirang itu masih bisa bangkit lagi dan menjadi semakin kuat.
Rupanya, ia sendiri sudah diperkuat oleh kekuatan dari Pohon Dewa.
Namun Shigeo tak menyerah. Ia pun menembakkan pohon tersebut dengan output besar hingga berhasil membuat Teruki terpental keluar dari arena pertarungan.
3. Shigeo melawan Dimple yang mengambil wujud Psycho Helmet
Setelah Teruki keluar dari Pohon Dewa, Shigeo pun beralih ke Dimple yang mengambil wujud Psycho Helmet.
Pertempuran sengit pun terjadi di antara keduanya. Shigeo sendiri berhasil menyerang beberapa kali dengan telak.
Akan tetapi, Dimple sendiri bisa bangkit berkali-kali dengan membuat tubuh dari bagian Pohon Dewa secara terus-menerus.
Tidak hanya itu, ia juga membuat klon boneka kayu untuk menyerang Shigeo.
Momen ini seolah-olah mengingatkan kita pada kejadian Shigeo saat terjebak di sekte LOL milik Dimple yang dulu.
4. Shigeo menangis saat meminta Dimple keluar
Melihat Dimple yang terus melawan, Shigeo pun memintanya untuk menghentikan semuanya.
Ia juga ingin Dimple keluar secara langsung dengan wujud aslinya dan berbicara empat mata.
Emosinya bahkan sampai ikut keluar, di mana Shigeo diperlihatkan meneteskan air mata karena frustasi menghadapi ulah Dimple.
5. Dimple berhasil menguras kekuatan Shigeo
Bertarung di Pohon Dewa rupanya merupakan langkah yang merugikan bagi Shigeo.
Tiba-tiba ia merasakan tubuhnya begitu berat dan susah bernafas. Saat itulah, Shigeo menyadari kalau kekuatannya diserap oleh Pohon Dewa.
Pada saat itulah, Dimple memanfaatkan kesempatan itu dengan menjerat Shigeo yang mulai melemah.
Ia juga mulai menyerang secara verbal bahwa Tsubomi tak akan pernah tertarik pada Shigeo karena gadis itu adalah orang yang tak tertarik pada pengaruh orang lain.
Akan tetapi hal itu hanya membuat angka level emosi Shigeo semakin meningkat.
6. Dimple berhasil menjadi God Dimple
Setelah menyedot kekuatan doa jemaat dan kemampuan Shigeo yang ia serap, akhirnya Dimple berhasil mencapai wujud yang ia inginkan.
Wujud yang ia beri nama God Dimple ini, di mana tubuhnya mencapai bentuk idealnya yang berwarna emas.
Tidak hanya berubah secara fisik, kekuatan Dimple juga meningkat secara drastis. Ia bahkan berhasil beberapa kali menyerang Shigeo dengan telak.
7. Emosi Shigeo mencapai angka 100 persen gara-gara dibilang kausnya itu norak
Seperti yang kita tahu, emosi Shigeo sudah lama meningkat sejak ia memasuki Pohon Dewa.
Dimple sendiri membuat kesalahan besar ketika ia mengatakan kalau kaus bergambar monyet milik Shigeo itu norak.
Gara-gara itulah, emosi Shigeo yang sudah mencapai 99 persen akhirnya naik ke angka sempurna karena terkejut oleh omongan itu.
Itulah daftar momen menarik di episode 5 Mob Psycho 100 III.
Momen mana yang paling menarik buat kalian?
Baca Juga: 12 Fakta Shigeo Kageyama Mob Psycho 100, Bocah Esper Terkuat