Lapar Mata? Ini 10 Anime 2021 yang Bisa Bikin Batal Puasa!
Awas mendadak makan!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ramadan tahun ini berarti tantangan baru untuk berpuasa di tahun 2022 ini. Nah, apa saja anime di Ramadhan 2021 yang bisa jadi cobaan buat kamu di tengah berpuasa? Coba aja cek judul-judulnya di sini!
1. Yuru Camp Season 2
Pergi berkemah keluar rumah mungkin tidak bisa kamu lakukan saat ini, tapi bagaimana kalau memasak makanan ringan seperti yang dilakukan oleh Nadeshiko dan kawan-kawan di musim kedua anime ini. Bisa, kan?
2. The Way of Househusband
Berbagai kegiatan Tatsu si bapak rumahan panutan tentu bisa jadi sosok yang patut dicontoh, tapi bagaimana dengan godaan bekal makanan yang dibuat oleh Tatsu dalam anime ini?
3. Redo of Healer
Anime yang punya tema balas dendam ini tidak baik ditonton tidak hanya secara garis besar, tapi juga setiap episodenya. Tentu saja karena adegan eksplisitnya yang bisa-bisa bikin batal puasa Ramadhan kamu!
4. EX-ARM
Tidak baik berkata kasar di dalam bulan suci Ramadan, karena puasa tidak hanya soal lapar tapi soal hati. Kalau menonton anime seperti EX-ARM, takutnya kamu malah mendidih sampai ubun-ubun!
5. Maiko-san Chi no Makanai-san
Sebagai koki anak-anak penari di asrama, Kiyo membuat berbagai macam masakan rumahan yang bikin kamu berpotensi besar menelan ludah di setiap penampakannya!
Baca Juga: 5 Fakta The Journey, Anime Asal Arab Saudi yang Juga Diproduksi Toei!
6. Shin Chuuka Ichiban Season 2
Petualangan Mao itu sering diikuti oleh penggemarnya kalau bukan karena seru, pasti karena bikin lapar! Masakan-masakan Tiongkok yang dipersembahkan oleh Mao tidak jarang jadi bikin gelap mata pengen makan!
7. Pui Pui Molcar
Anime yang bikin kamu sakit kepala juga berpotensi membuat kamu batal puasa, kan? Apalagi kalau menonton sekelompok Molcar yang sepintas terlihat lucu, tapi isi dalamnya bisa bikin kamu bengong terus jadi pengen minum air?
8. I Shaved. Then I Brought a High School Girl Home
Bayangkan kamu sudah susah payah mencoba untuk menjadi pribadi yang suci di dalam bulan Ramadan, tapi gara-gara anime penuh drama ini pahala puasa kamu hilang karena jalan ceritanya, dan Sayu yang ngeselin!
9. Tokyo Revengers, jangan sampe anime ini bikin kamu tergoda tawuran di bulan Ramadhan ya!
Bukan sekadar anime lompat ke masa lalu, seri Tokyo Revengers juga menceritakan tentang geng sekolahan! Jangan sampai tergoda buat tawuran, ya!
10. How Not To Summon A Demon Lord Season 2
Anime isekai tentang perjalanan iblis yang satu ini juga punya energi yang sama dengan Redo of Healer, yang bakal bikin kamu tidak hanya kesal sama ceritanya, tapi juga kesal sama karakternya yang serba enteng!
Apa pendapatmu tentang berbagai judul anime 2021 yang berpotensi besar akan bikin kamu batal puasa ini? Sampaikan opinimu terhadap judul-judul anime tersebut melalui kolom komentar di bawah ini!
Baca Juga: Bukan Cole Young! Ini 10 Petarung Terkuat di Film Mortal Kombat 2021!