5 Fakta Ghost in the Shell, Mega Seri Anime Cyberpunk!
Salah satu pilar sejarah genre Cyberpunk!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ghost in the Shell merupakan salah satu anime paling penting sepanjang sejarah medium tersebut, apa lagi di genre Cyberpunk! Seperti apa fakta-faktanya? Temukan di sini!
1. Berawal dari manga!
Seri ini berawal dari manga yang berjudul lengkap Koukaku Kidoutai: The Ghost in the Shell oleh Shirow Masamune yang terbit 11 bab dari April 1989 hingga November 1990!
2. Tiga aktris Motoko!
Ada tiga aktris yang memerankan Motoko Kusanagi sejauh ini yaitu Maaya Sakamoto yang memerankan Motoko versi ARISE, mendiang Atsuko Tanaka yang memerankan Motoko versi anime awal dan Stand Alone Complex, dan Scarlett Johansson yang memerankan edisi live action-nya!
3. Adaptasi game yang terlupakan!
Meski memiliki anime dan film yang menerima tanggapan positif, Ghost in the Shell memiliki adaptasi game PSX, dua adaptasi Stand Alone Complex di PS2 dan FPS PC Ghost in the Shell: Stand Alone Complex - First Assault Online di tahun 2016 yang tidak seramai adaptasi medium lainnya.
Baca Juga: 10 Rekomendasi Anime Terbaik Generasi Milenial, Memorable!
4. Menginspirasi sineas film populer!
Wachowski bersaudari memamerkan Ghost in the Shell kepada produser Joel Silver ketika melakukan pitch film The Matrix untuk pertama kalinya di dunia. James Cameron bahkan terinspirasi franchise ini ketika membuat film Avatar, dan seri inipun juga jadi inspirasi di balik seri Metal Gear Solid!
5. Awalnya komedik!
Cerita Ghost in the Shell dengan tone lebih serius yang kita kenal saat ini baru dimulai setelah adaptasi layar lebar perdananya oleh Mamoru Oshii. Versi manga utamanya oleh Shirow Masamune justru lebih enerjik dan komedik.
Apa pendapatmu tentang seri Ghost in the Shell? Sampaikan lewat kolom komentar!
Baca Juga: 10 Detektif Anime Cewek Terbaik, Dari Akane Sampai Motoko!